Suara.com - Erdian Aji Prihartanto alias Anji Manji sepakat berpisah secara baik-baik dengan sang istri, Wina Natalia beberapa waktu lalu.
Setelah dinyatakan resmi bercerai pada 18 Juli 2024 lalu di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Anji mengungkap bahwa dirinya ingin melakukan vasektomi.
Prosedur medis itu terkait dengan permintaan putra keempatnya, Saga Omar Nagata. Hal itu ia sampaikan saat menjadi bintang tamu dalam podcast Deddy Corbuzier baru-baru ini.
Anji membeberkan bahwa sebelum bercerai, Saga meminta dua hal, yang mana salah satunya untuk tidak memiliki anak lagi ketika bertemu pasangan baru.
Baca Juga: Hari Ini, Sidang Putusan Cerai Anji Manji dan Wina Natalia Digelar Online
"Yang kedua dia minta satu hal 'Manji jangan punya anak lagi'. Dan itu di depan ibunya dan di depan kakak-kakaknya,” jelasnya, dikutip Kamis (25/7).
Rupanya sang putra menginginkan Anji tetap fokus memberi perhatian pada dirinya dan sang adik, Sigra. Pasalnya Saga tahu bahwa adiknya perlu perhatian lebih karena kondisi autisme.
Anji kemudian menyanggupi permintaan tersebut. Mantan vokalis band Drive itu pun terpikir untuk melakukan vasektomi. Ia juga sudah melakukan riset perihal prosedurnya dan klinik mana saja yang menangani.
Vasektomi disebut juga sebagai sterilisasi atau kontrasepsi permanen pada pria. Ini merupakan prosedur pembedahan yang dilakukan untuk membuat pria mandul sehingga tidak bisa memiliki anak lagi.
Caranya sendiri adalah dengan memutus saluran sperma dari testis. Dengan begitu, air mani tidak akan mengandung sperma sehingga kehamilan dapat dicegah.
Baca Juga: Lelaki Wajib Tahu! Mitos dan Fakta Seputar Vasektomi, Solusi KB Pria Sejati