Suara.com - Bimbo merupakan grub musik senior di Indonesia yang sangat dihormati karena karya musik dengan tema religi dan penuh makna. Saat ini grub musik Bimbo sedang dilanda duka karena Acil salah satu personil Bimbo masuk rumah sakit. Simak profil Acil Bimbo selengkapnya di sini.
Acil Bimbo bernama asli Raden Darmawan Dajat Hardjakusumah. Saat ini ia dirawat di salah satu rumah sakit di Bandung, Jawa Barat. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai penyakit jenis apa yang diderita oleh pria berusia 80 tahun tersebut.
Kabar ini disampaikan oleh Luthfi Don FatBozz melalui akun Instagramnya. Ia pun meminta doa untuk kesembuhan Acil Bimbo.
"Mohon Do'a Dari Semua. Untuk Kang Acil Bimbo yang tengah sakit & dirawat," tulis don_fatbozz.
Baca Juga: PR dari Sekolah Picu Orang Tua Stres Berlebihan, Masuk Rumah Sakit Gara-gara Serangan Jantung
Profil Acil Bimbo
Acil Bimbo lahir di Bandung, 20 Agustus 1943. Acil memiliki pasangan bernama Ernawati dan memiliki empat orang anak. Ia juga memiliki beberapa cucu, dua di antaranya mengikuti jejak Acil berkarir di dunia entertainment sebagai aktris, yaitu Adhizty Zara dan Hsyakyla Utami.
Acil akrab disapa Kiyang atau Aki Sayang oleh cucu-cucunya. Ia sempat memperingatkan Zara ketika mau terjun ke dunia entertainment.
Latar Belakang Pendidikan dan Grup Musik
Acil Bimbo lulusan Faultas Hukum Universitas Padjajaran tahun 2974. Meski aktif di dunia musik dan menggelutinya bersama Bimbo, Acil tidak mengabaikan pendidikan. Ia bahkan melanjukan pendidikan ke jurusan kenotariatan di Universitas Padjajaran dan lulus tahun 1994.
Baca Juga: Muntah-Muntah Saat Dilarikan ke Rumah Sakit, Ria Ricis Dikira Hamil
Grub Bimbo sendiri dibentuk oleh Acil saat masih pragmatic4d duduk di bangku SMA bersama Sam. Grub musik asal Bandung ini kemudian dibesarkan oleh tiga kakak beradik Sam, Acil, dan Jaka.
Awalnya grub musik Bimbo bernama The Aulas. Nama itu mengalami perubahan ketika ketiga personilnya lulus SMA. Grub diubah namanya menjadi Aneka Nada.
Ketika bernama Aneka Nada, grub merekrut Guntur Soekarnoputra. Namun itu tidak berlangsung lama. Perbedaan visi misi menjadi alasan grub Aneka Band bubat pada 1965.
Trio bersaudara, Acil, Jaka, dan Sam melanjutkan misi bermusik mereka di tahun 1996 dengan nama baru Bimbo. Arti dari nama Bimbo adalah Bagus. Nama tersebut merupakan pemberian Hamid Gurno, Sutradara TVRI.
Sejak saat itu, trio kakak beradik itu menyematkan nama Bimbo di belakang nama panggilan mereka. Di akhir tahun 1970, mereka menambahkan Lin Parlina, adik bungsu mereka sebagai tambahan personil. Karir Bimbo melejit karena warna musik mereka diterima oleh masyarakat.
Peduli Isu Lingkungan
Acil Bimbo termasuk sosok berpengaruh terutama di kalangan pemerhati isu lingkungan. Ia pernah menyuarakan isu lingkungan dalam Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60 tahun 2015 lalu. Ia menyampaikan bahwa negara-negara di Asia Tengah mengalami privatisasi air dan mengingatkan dunia tentang pentingnya air untuk lingkungan hidup yang sehat.
Di tahun 2020 lalu, Acil bersama Bimbo menyuarakan keprihatinan mereka terhadap wabah penyakit Covid-19. Mereka menjadi sorotan karena dikira melakukan ramalan terhadap pandemi. Netizen mengira lagu Bimbo tentang wabah virus tersebut diciptakan 30 tahun lalu sebelum wabah terjadi.
Namun, Acil bersama keluarga Bimbo menerangkan kalau lagu tersebut merupakan lagu baru, diciptakan atas permintaan Kepala Gugus Tugas Covid-19, Doni Monardo. Lagu yang berbicara soal virus Corona itu diciptakan oleh Acil dan saudara-saudaranya di Studio Batu Nunggal, Bandung, Jawa Barat.
Lagu tersebut segera viral seperti halnya lagu hits mereka sebelumnya. Bagi penggemar Bimbo pasti sudah mengenal lagu mereka yang berjudul 'Melati dari Jayagiri', 'Flamboyan', 'Balada seorang biduan', 'Sendiri', dan lain sebagainya.
Demikian itu informasi mengenai profil Acil Bimbo, profil grub musik legendaris Indonesia.
Kontributor : Mutaya Saroh