Suara.com - Acara pengajian dan siraman Thariq Halilintar dan Aaliyah Massaid yang digelar pada Sabtu (20/7/2024) terus menjadi perbincangan. Salah satunya soal kemampuan mengaji mereka yang dinilai masih harus ditingkatkan.
Thariq diminta membaca Surat Al Fatihah dan Al Ikhlas, sementara untuk Aaliyah adalah Surat Al Falaq dan An Nas. Dalam video yang beredar, cara membaca Aaliyah kurang tepat hingga MC terdengar menimpali bacaan itu.
Hal tersebut turut membuat kemampuan mengaji calon kakak ipar Aaliyah, yakni Aurel ikut disorot. Saat pengajian jelang pernikahannya dengan Atta Halilintar, ia diminta untuk membaca Surat Al Fatihah.
Warganet menilai Aurel lebih fasih mengaji dan suasana pengajiannya lebih sakral ketimbang acara Aaliyah. Kemampuan mengaji mereka yang berbeda ini turut membuat pendidikan keduanya disorot.
Pendidikan Aaliyah Massaid dan Aurel Hermansyah
Aaliyah Massaid diketahui pernah mengenyam pendidikan dasar di SD internasional, High Scope. Setelah itu, ia memilih melanjutkan jenjang SMP dan SMA dengan homeschooling selama enam tahun.
Ia kemudian dinyatakan lulus SMA saat masa pandemi Covid-19. Selanjutnya, perempuan yang kini berusia 22 tahun itu menjadi mahasiswi jurusan Psikologi di Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya pada 2021.
Mengutip situs Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti), Aaliyah terpantau belum lulus. Ia memilih cuti di semester enam, usai lima semester sebelumnya aktif berkuliah. Namun, masih belum diketahui apa alasannya.
Pemilik nama lengkap Aaliyah Annisa Jeffar Massaid itu sendiri lahir di Jakarta pada 8 Maret 2002. Ia adalah anak kedua dari mendiang Adjie Massaid dan Reza Artamevia, serta punya seorang kakak bernama Zahwa.
Baca Juga: Beda dari Aaliyah Massaid, Zahwa Massaid Akui Tak Ngebet Nikah Muda
Memiliki ibunda seorang penyanyi terkenal membuatnya ikut masuk dalam industri hiburan dan sudah memiliki beberapa lagu populer. Aaliyah juga mengikuti jejak sang ayah yang berkarier di bidang akting.