Adu Kekayaan Azizah Salsha Vs Pinka Hapsari: Tasnya Lebih Mahal Istri Pratama Arhan Ketimbang Cucu Megawati

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 22 Juli 2024 | 16:47 WIB
Adu Kekayaan Azizah Salsha Vs Pinka Hapsari: Tasnya Lebih Mahal Istri Pratama Arhan Ketimbang Cucu Megawati
Gaya Azizah Salsha hingga Pinka Haprani di acara pengajian dan siraman Aaliyah Massaid. [Instagram/@septiningtyas]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ada dua perempuan cantik yang menjadi sorotan pubik dalam acara pengajian dan siraman jelang pernikahan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar.

Mereka adalah Azizah Salsha dan Pinka Hapsari. Meski tidak termasuk anggota keluarga Aaliyah maupun Thariq, keduanya tetap diundang dalam acara yang digelar Sabtu (20/7/2024) lalu.

Azizah dan Pinka merupakan teman dekat Aaliyah. Mereka juga didapuk untuk menjadi bridesmaid pada hari pernikahannya dengan Thariq Halilintar.

Yang menjadi sorotan publik adalah tentengan yang dibawa oleh Azizah dan Pinka dalam acara tersebut. Mengintip akun Instagram @septiningtyas, Azizah Salsha tertangkap kamera mengenakan dress tile broken white sambil menenteng tas Hermes Kelly 20 Epsom Gold Platinum yang harganya diperkirakan mencapai Rp545,7 juta.

Baca Juga: Ternyata Semurah Ini, Terungkap Harga Tas Cantik Ameena di Acara Pengajian Aaliyah dan Thariq Halilintar

Sementara Pinka Haprani juga kedapatan membawa tas mewah ke acara pengajian dan siraman Aaliyah Massaid.

Putri Ketua DPR RI Puan Maharani itu tampil elegan dengan outer putih berbahan lace dan dipadukan dengan kain batik. Ia juga menenteng clutch berwarna hitam yang merupakan koleksi dari brand Bottega Veneta, dengan seri Long Clutch Andiamo With Handle.

Jika melihat situs resminya, tentengan yang dibawa Pinka harganya jauh lebih miring dari tas Hermes yang dibawa Azizah, yakni USD2.950 atau setara dengan Rp47,8 juta.

Kemilau tas yang dibawa keduanya memicu rasa penasaran publik. Berapakah kekayaan yang dimiliki oleh Azizah dan Pinka? Untuk mengetahuinya, simak ulasan berikut ini.

Kekayaan Azizah Salsha

Baca Juga: Menaksir Tarif Endorse Azizah Salsha, Pantas Enteng Bawa Tas Setengah Miliar di Siraman Aaliyah

Azizah Salsha adalah anak dari anggota DPR RI Fraksi Gerindra, Andre Rosiade. Sementara suaminya adalah pemain sepak bola Timnas Indonesia, Pratama Arhan.

Hingga kini belum diketahui pasti berapa jumlah kekayaan yang dimiliki oleh Azizah. Namun kini setidaknya ada tiga sumber kekayaannya, yakni:

1.       Konten kreator

Azizah Salsha lumayan aktid bermain sosial media. Karena itulah ia juga menekuni profesi sebagai konten kreator. Akun Instagramnya memiliki lebih dari empat juta pengikut. Sementara akun TikToknya memiliki 2,8 juta pengikut.

Dengan jumlah pengikut yang besar itu, Azizah kerap menerima endorse dari sejumlah pihak. Ia pun menentukan tarifnya, yakni lebih dari Rp6 juta per postingan.

2.       Kekayaan dari ayahnya

Ayah Azizah adalah Andre Rosiade yang kini menjadi anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra. Berdasarkan LHKPN KPK pada Maret 2022, harta kekayaan Andre tercatat mencapai Rp28,9 miliar.

Angka tersebut terdiri dari tanah dan banguna yang ada di 3 lokasi di Tangerang, Banten. Lalu 11 mobil dari berbagai merek dan harta bergerak lainnya senilai Rp3,6 miliar.

Lalu ada juga harta kekayaan berupa kas dan setara kas senilai Rp4,9 miliar. Dari total harta kekayaan Andre tersebut, tak tertutup kemungkinan sebagian diberikan pada Azizah Salsha.

3.       Nafkah dari sang suami

Suami Azizah Salsha adalah Pratama Arhan yang hingga kini masih aktif menjadi atlet sepak bola. Arhan tercatat sebagai salah satu anggota klub sepak bola Tokyo Verdy dengan gaji mencapai Rp600 juta per musim.

Sebelumnya, Arhan juga pernah bergabung dengan klub sepak bola PSIS Semarang, dengan gaji mencapai Rp1,3 miliar per musim.

Dengan tiga sumber kekayaan itu, diperkirakan harta kekayaan yang dimiliki Azizah Salsha mencapai ratusan, bahkan miliaran rupiah.

Harta kekayaan Pinka Hapsari

Pinka Hapsari merupakan anak dari politikus PDI Perjuangan sekaligus Ketua DPR RI, Puan Maharani. Sementara ayahnya adalah pebisnis andal, Hapsoro Sukmohadi atau akrab disapa Happy Hapsoro.

Pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 lalu, Pinka diketahui lolos ke Gedung Parlemen sebagai anggota DPR RI dari PDI Perjuangan.

Pinka bertarung di daerah pemilihan (dapil) Jawa Tengah IV. Di sana ia bersaing dengan para seniornya, seperti Bambang Pacul, Dolfie OFP dan Agustina Wilujeng.

Hingga kini belum diketahui pasti pekerjaan atau profesi Pinka Hapsoro. Begitu pula dengan nilai harta kekayaan yang dimilikinya.

Namun nominal kekayaannya bisa dikira-kira dari profil kedua orang tuanya. Sebagai Ketua DPR RI, setiap bulannya, Puan Maharani diperkirakan mengantongi penghasilan hingga Rp200 juta.

Sementara ayah Pinka Hamsari, Happy Hapsoro merupakan seorang pengusaha dengan gurita bisnis di berbagai bidang, dari konstruksi hingga properti.

Dengan kerajaan bisnis yang begitu besar, kekayaan Happy ditaksir mencapai Rp1,03 triliun.

Kontributor : Damayanti Kahyangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI