Suara.com - Thariq Halilintar baru saja menggelar pengajian dan siraman di Hotel Tentrem Jakarta pada Sabtu (20/7/2024). Prosesi ini digelar menjelang pernikahan Thariq Halilintar dengan Aaliyah Massaid yang masih dirahasiakan tanggalnya.
Momen pengajian dan siraman Thariq Halilintar pun dihadiri oleh keluarga Gen Halilintar secara lengkap. Hal ini sangat berbeda dengan siraman Atta Halilintar ketika hendak menikahi Aurel Hermansyah pada 2021 lalu.
Tak seperti Thariq Halilintar, Atta merasa sedih lantaran acaranya dihadiri oleh orang tua serta adik-adiknya. Selain itu ada perbedaan lain dari siraman Atta dan Thariq Halilintar. Seperti apa? Simak ulasannya berikut.
Siraman Atta Halilintar

Seperti diketahui, Atta Halilintar menikah dengan Aurel Hermansyah pada 3 April 2021. Kala itu keluarga Gen Halilintar berhalangan hadir ke acara pernikahan Atta dan Aurel karena terhalang pandemi.
Kondisi kesehatan orang tua Gen Halilintar saat itu juga dikabarkan sedang tidak baik-baik saja dan sempat menjalani operasi besar. Hal ini membuat mereka semakin tidak bisa pulang ke Indonesia untuk pernikahan Atta.
Sama seperti Thariq, Atta Halilintar juga menjalani siraman sebelum menikah dengan Aurel Hermansyah. Namun Atta tak membagikannya ke media sosial lantaran momen tersebut cukup menyedihkan baginya.
"Acara (siraman) di tempatku, aku dikasih airnya, aku udah terima, aku tanya cara nyiram dan lain-lain. Cuma aku enggak mau videoin, enggak mau tayangin juga karena memang aku ada sedihnya. Pokoknya enggak bisa aku ceritain deh," kata Atta Halilintar dilansir dari video YouTube AH yang tayang pada 21 Maret 2021 lalu.
Jadi kala itu yang menayangkan momen siraman hanya Aurel Hermansyah saja. Ia didampingi oleh Anang Hermansyah dan Ashanty selama siraman. Sementara Kris Dayanti absen karena ada jadwal lain.
Baca Juga: Bukan Tak Adil, Aaliyah Massaid Jelaskan Alasan Angelina Sondakh Duduk Lesehan saat Pengajian
Siraman Thariq Halilintar