7 Potret Rumah Mbak Lala Pengasuh Rafathar, Harganya Ditaksir Rp1,7 Miliar

Husna Rahmayunita Suara.Com
Minggu, 21 Juli 2024 | 15:57 WIB
7 Potret Rumah Mbak Lala Pengasuh Rafathar, Harganya Ditaksir Rp1,7 Miliar
Rafathar kunjungi rumah Mbak Lala. [Instagram/@raffinagita1717]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setelah proses pembangunan, rumah Mbak Lala, pengasuh Rafathar akhirnya jadi juga. Rumah yang tampak mewah itu pun dikunjungi oleh keluarga Andara, termasuk Rafathar, Rayanza, bahkan Baby Lily.

Raffi Ahmad pun terlihat ikut bergembira dengan rumah baru pengasuh putra sulungnya tersebut.

“Alhamdulillah Top Mantaap is The Best. Rumahnya Mbak @shela_lala95 semoga berkah selalu,” tulis Raffi Ahmad sebagai caption unggahan Instagram.

Potret rumah Mbak Lala

Bertahun-tahun kerja bersama Raffi Ahmad tampaknya membuat Mbak Lala ikut 'kecipratan' kekayaan Crazy Rich tersebut. Buktinya, Anda bisa lihat sendiri dari potret rumahnya berikut.

1. Tampak mewah dengan dominasi abu putih

Rumah Mba Lala
Rumah Mba Lala

Didominasi warna putih dan abu-abu, rumah Mbak Lala sudah dilengkapi dengan carport atau garasi mobil.

2. Dimandori langsung oleh Raffi Ahmad

Proses pembangunan rumah Mba Lala
Proses pembangunan rumah Mba Lala

Raffi Ahmad tampaknya ikut mengawasi secara langsung proses pembangunan Rumah Mbak Lala yang nominalnya ditaksir mencapai Rp1,7 miliar. Rafathar terlihat nyaman di rumah Mba Lala.

Rumah Mba Lala
Rumah Mba Lala

Rafathar dan Rayanza tampak nyaman di rumah Mbak Lala, serasa rumah sendiri mungkin ya.

4. Lengkap dengan halaman luas

Tamann belakang rumah Mbak Lala
Tamann belakang rumah Mbak Lala

Rumah mewah ini masih dilengkapi dengan halaman yang cukup luas. Wajar, sebab Mbak Lala diperkirakan membeli dua kavling sekaligus di dalam komplek tersebut.

Baca Juga: Adabnya Kerap Dipuji, Biaya Sekolah El Barack Anak Jessica Iskandar Tak Semahal Rafathar

5. Isi rumah sudah lengkap

Isi rumah Mba Lala
Isi rumah Mba Lala

Tak perlu khawatir dengan perabotan karena rumah ini sudah dilengkapi dengan kasur, televisi, lemari, dan lain-lain. Singkatnya, Mbak Lala tinggal pakai saja.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI