Mengenal Siapa Nova Siswanto, Pengarang Cerita Fiksi Meninggal Dunia di Tengah Kasus Plagiasi

Rifan Aditya Suara.Com
Kamis, 18 Juli 2024 | 20:52 WIB
Mengenal Siapa Nova Siswanto, Pengarang Cerita Fiksi Meninggal Dunia di Tengah Kasus Plagiasi
Nova Siswanto (Instagram @novasiswanto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ingatkan Anda akan sosok Nova Siswanto? Namanya sempat mengemuka ketika kasus plagiasi menimpa dirinya beberapa waktu yang lalu. Belakangan dirinya dikabarkan meninggal dunia. Namun beberapa orang masih kurang paham siapa Nova SIswanto sebenarnya.

Sekilas akan dibahas mengenai profil Nova Siswanto, kejadian dan kasus plagiasi yang harus diperjuangkannya, serta apa penyebab dirinya meninggal dunia beberapa waktu yang lalu. Tanpa banyak pengantar, simak penjelasannya berikut ini.

Profil Singkat Nova Siswanto

Diketahui Nova lahir pada 19 November 1999 lalu. Ia merupakan pengarang cerita fiksi AU atau Alternative Universe yang populer di media sosial TikTok, dengan nama akun @mencintaimantan. Karena kasus yang dihadapinya, ia mendapat perhatian besar dari netizen.

Baca Juga: Tamara Tyasmara Muak Dikritik Tak Sedih Anaknya Meninggal: Jangan Banyak Bacot

Ia sendiri diketahui tinggal di Nganjuk, dan sempat bersekolah di SMA Negeri 1 Pace. Tidak terlalu banyak yang diketahui seputar kehidupan pribadinya.

Namun di ranah media sosial namanya cukup besar terkait dengan karya dan isu plagiasi yang harus dihadapinya beberapa waktu belakangan.

Kasus Plagiasi yang Menimpa Dirinya

Kasus ini terjadi ketika dirinya merasa curiga karena karya yang dihasilkan akun @akararutalaa diduga menyalin apa yang ditulis oleh Nova, pada novel berjudul Mencintai Mantan. Dengan kecurigaan ini, ia mencoba berkomunikasi dengan Aru, penulis yang ada di balik akun @akararutalaa.

Beberapa pertanyaan coba diajukan oleh Nova pada Aru, namun tidak mendapatkan jawaban yang jelas dan gamblang. Dugaan atas kemiripan cerita yang ditulis Aru tidak dijawab dengan tuntas, sehingga Nova mulai merasa ada yang tidak beres.

Baca Juga: Jadi Trending Topik di Twitter, Ada Apa dengan Tagar Justice For Nova?

Ada beberapa adegan yang dinilai oleh Nova sangat mirip dengan novel miliknya. Hal-hal ini muncul pada unggahan akun milik Aru, namun ketika dikonfrontir pihak Aru tidak memberikan jawaban yang jelas dan justru diskusi terkesan tidak berkembang.

Ia kemudian terus memperjuangkan haknya atas karya yang ia buat, dengan mengangkat isu plagiasi yang diduga dilakukan Aru melalui akun @akararutalaa. Namun ketika perjuangannya belum berakhir, ia harus menutup usia pada 16 Juli 2024 lalu.

Meninggalnya Nova Siswanto

Tidak ada kabar jelas mengenai sebab dari meninggalnya Nova Siswanto, pengarang novel yang tengah memperjuangkan haknya atas karya yang dibuatnya ini.

Namun demikian tagar #JusticeForNova dan #StopPlagiat mengemuka beberapa waktu belakangan ini, dan mendapat dukungan banyak netizen untuk turut menyelesaikan dugaan tersebut.

Itu tadi sekilas tentang siapa Nova Siswanto, seorang novelis yang harus berjuang untuk karya yang dimilikinya karena isu plagiasi yang dilakukan pihak lain. Semoga menjadi artikel yang berguna, dan semoga Nova mendapatkan tempat terbaik di sisi-Nya.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI