Keutamaan membaca Surat Yasin adalah akan dipenuhi semua kebutuhannya, sesuai dengan sabda Rasulullah SAW berikut:
"Barangsiapa membaca surat Yasin pada siang hari niscaya akan terpenuhi semua kebutuhannya." [H.R. ad-Darimi No. 3284]
3. Akan Dikabulkan Permintaannya
Membaca Surat Yasin juga memiliki keutamaan akan dikabulkan doa atau permintaan, sesuai bunyi sebuah hadits.
"Barang siapa membaca surat Yasin dan Al Shaffat di malam Jumat, Allah mengabulkan permintaannya." (HR Abu Daud dari al-Habr).
4. Akan Diampuni Dosanya
Dalam dalil lain disebutkan bahwa seseorang yang membaca Surat Yasin pada malam hari, maka keesokan harinya akan diampuni dosa-dosanya. Hal itu seperti dikatakan dalam hadits:
"Barangsiapa membaca surat Yasin di malam hari, pada keesokan harinya dosanya diampuni," [Abu Hurairah RA].
5. Ibarat Baca Al Quran Sebanyak 10 Kali
Baca Juga: Cerita Ardhito Pramono Diselamatkan Surat Yasin dan Al-Waqiah, Jadi Pegangan saat Depresi Berat
Surat Yasin adalah inti dari Al-Qur'an sehingga membaca Yasin bisa setara dengan membaca Al Quran sebanyak 10 kali. Hal ini sesuai dengan bunyi hadits Rasulullah SAW.