Beda Kelas Groomsmen Atta dan Thariq Halilintar, Ada yang Diledek 'Numpang' Sirkel Istri

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:59 WIB
Beda Kelas Groomsmen Atta dan Thariq Halilintar, Ada yang Diledek 'Numpang' Sirkel Istri
Atta Halilintar dan Thariq Halilintar. (Instagram/@attahalilintar)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dilihat dari unggahan akun TikTok @aurelatta.ard, groomsmen Atta juga dipenuhi dengan nama besar terutama dari kalangan pengusaha dan selebritis. Al Ghazali yang menjadi groomsmen Thariq juga bertugas mendampingi pernikahan Atta.

Selain itu ada pengusaha Putra Siregar, Gusti Ngurah Anom alias Ajik Krisna, dan Gilang Widya Pramana alias Juragan 99. Kemudian tampak pula Verrell Bramasta di deretan groomsmen Atta.

Warganet pun menemukan kesamaan dari deretan groomsmen Atta, yakni disebut “rekening berjalan” lantaran semuanya dikenal sebagai orang sukses. Beberapa warganet juga menyoroti tidak adanya Aaliyah Massaid di antara bridesmaid Aurel Hermansyah kendati keduanya disebut sudah bersahabat sejak lama.

Yang kaum cowoknya rekening jalan tuh hehehe,” puji warganet. “Circle dikit tapi berkelas,” balas warganet lain. “Para pengusaha semuaa,” tutur warganet. “Atta grooms men nya ATM berjalan semua,” timpal yang lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI