Sosok Garda Sembiring, Aktivis 98 yang Dilaporkan Hilang Secara Misterius

Rabu, 17 Juli 2024 | 10:34 WIB
Sosok Garda Sembiring, Aktivis 98 yang Dilaporkan Hilang Secara Misterius
Profil Garda Sembiring, memakai batik warna merah (komnasham.go.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Advokasi Publik Bhartolomeus Garda Sembiring dilaporkan hilang sejak Kamis, 11 Juli 2024. Pihak keluarga secara resmi melaporkan Garda Sembiring sebagai orang hilang ke pihak Polres Bogor Kota. Sekarang profil Garda Sembiring mantan aktivist 1998 ini menarik perhatian publik.

Garda Sembiring dinyatakan hilang setelah Gorry, adik Garda tidak dapat menghubungi Garda. Terakhir kali Gorry berkomunikasi dengan Garda pada 4 Desember 2023, mereka janjian untuk bertemu di rumah Gorry di Bogor. Akan tetapi sampai saat ini, Garda tak pernah sampai dan bahkan hilang kontak.

Gorry kemudian memeriksa Garda ke kosan Garda di area Pondok Cina Depok. Akan tetapi, Garda tidak dapat ditemukannya. Ia hanya menemukan laptop dan kondisi kamar yang berantakan.

Merasa ada yang janggal, Gorry kemudian menghubungi teman-teman Garda. Orang-orang yang dihubunginya menjawab tidak tahu keberadaan Garda. Gorry putus kontan sejak Mei 2024, sehingga Gorry dan keluarga memutuskan melaporkan Garda sebagai orang hilang kepada pihak kepolisian.

Baca Juga: Sosok Biadonut Nabila Sindi, Kakak Xaviera Putri yang Tak Kalah Hebat Sama-sama Almamater KAIST!

Masalah ini mencuat ke sosial media setelah Garda resmi dinyatakan sebagai orang hilang pada Kamis, 11 Juli 2024. Sejak itu, profil Garda Sembiring menjadi perbincangan. Berikut informasi profil Garda Sembiring buat kamu yang belum mengenalnya.

Profil Garda Sembiring

Garda Sembiring dikenal sebagai aktivis Partai Rakyat Demokratik (PRD). Ia pernah ditangkap di masa Orde Baru berkuasa. Di mas akini, Garda aktif sebagai advokad publik. Garda juga merupakan mantan Ketua Solidaritas Mahasiswa untuk Demokrasi (SMID).

Garda lahir pada 29 April 1969. Ia memiliki ciri-ciri fisik tinggi sekitar 173 cm. Berat badannya sekitar 58 kg. Kepalanya plontos dengan kulit tubuh berwarna sawo matang. Ia dalam keadaan sehat jasmani dan rohani.

Garda Sembiring pernah ditahan di era Soeharto karena kerusuhan 27 Juli 1996. Ia ditahan bersama rekan-rekannya sesama aktivis karena dituduh menjadi dalang kerusuhan 27 Juli 1996. Saat itu, Garda menjabat sebagai Ketua Solidaritas Mahasiswa Indonesia untuk Demokrasi (SMID) Jabodetabek. Garda ditahan di Gedung Pidana Umum Kejagung bersama dengan Budiman SOejatmiko yang waktu itu menjabat sebagai Ketua Umum Partai Rakyat Demokratik (PRD), dan juga bersama Mochtar Pakpahan yang saat itu menjabat sebagai Ketua Serikat Buruh Sejahtera Indonesia (SBSI).

Di tahun 2019, Garda Sembiring sebagai aktivis KBRD (Koordinator Keluarga Besar Rakyat Demokratik) masih aktif untuk menyelesaikan kasus penculikan dan penghilangan paksa aktivis 1997/1998. Ia menyebut kasus penculikan aktivis 1998 belum dapat dihentikan. Itu karena status korbannya masih hilang, belum dinyatakan meninggal.

Baca Juga: Profil Yislam Jaidi yang Mau Nikah Tahun Ini, Sempat Dijodohkan dengan Sohwa Halilintar

Demikian itu profil Garda Sembiring. Kasus ini menyebabkan ingatan kolektis mengenai kasus penculikan aktivis 1998 dibicarakan lagi oleh publik.

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI