Pakaian yang penuh dengan logo brand besar atau tulisan mencolok bisa memberikan kesan berlebihan dan kurang elegan. Terlalu banyak ornamen pada pakaian bisa membuat penampilan terlihat terlalu sibuk dan mengalihkan perhatian dari kesan keseluruhan. Pilihlah atasan dengan desain yang lebih sederhana dan bersih untuk tampilan yang lebih sophisticated.
5. Pakaian yang Terlalu Matching
Meskipun koordinasi warna dan pola adalah hal yang penting dalam fashion, pakaian yang terlalu matching dari atas hingga bawah bisa terlihat kaku dan tidak natural. Terlalu berusaha untuk terlihat sempurna bisa memberikan kesan tidak autentik. Cobalah untuk mencampur dan mencocokkan berbagai elemen pakaian dengan lebih santai agar terlihat lebih natural dan effortless.
Pilihan busana yang tepat bisa memberikan kesan positif dan meningkatkan kepercayaan diri. Namun, beberapa pilihan outfit cowok red flag di atas bisa membuat penampilan terlihat kurang menarik. Hindari lima outfit di atas untuk memastikan kamu tampil lebih stylish dan disukai cewek-cewek.