Suara.com - Pada Minggu, 7 Juli 2024, selebgram Clarissa Putri menikah dengan kekasihnya, Sandro. Pernikahan disiarkan melalui Youtube dan tampak berlangsung lancar. Simak biodata Clarissa Putri di bawah ini.
Sahabat Fadil Jaidi itu resmi menikah dengan mahar berupa 14 gram logam mulia dan uang tunai sebesar Rp 2.024.000. Tampak dalam video Youtube bahwa adik Clarissa Putri mengambil posisi mendiang ayah untuk menikahkan sang kakak.
Setelah dinyatakan sah, pesta pernikahan berlangsung lancar. Di Instagram, Clarissa Putri memamerkan potretnya bersama suami memegang buku nikah. Mereka tampil menawan dengan balutan baju pengantin.
Biodata Clarissa Putri
Baca Juga: Benarkah Menikah di Bulan Muharram Bakal Undang Kesialan? Simak Penjelasan Lengkapnya!
Clarissa Putri bernama lengkap Clarissa Putri Handrianti. Ia punya nama panggilan Rissa, lahir di Bekasi pada 1 Agustus 1994.
Rissa memiliki dua saudara kandung. Satu laki-laki bernama Chairangga Putra dan satu saudara perempuan, Clarinna Putri.
Rissa merupakan lulusan SMA N 6 Bekasi. Ia melanjutkan pendidikan di London School of Public Relation (LSPR) Jakarta. Sekarang, Rissa berprofesi sebagai Youtuber, selebgram, dan model.
Ia juga merupakan sahabat Youtuber Fadil Jaidi. Maka tidak heran jika Fadil diundang dalam pernikahan Clarissa Putri.
Bahkan Rissa sempat meminta kepada Fadil untuk tidak menikah dahulu lantaran ia belum menikah. Fadil pun menepati janjinya kepada Clarissa untuk tidak menikah dahulu hingga sahabatnya itu mengikat janji sehidup semati dengan Sandro Fahdhipa.
Baca Juga: Aksi Jilat-jilatan Happy Asmara dan Gilga Sahid di Panggung Banjir Protes: Jorok, Jijik!
"Jadi gue boleh nikah kalau?" tanya Fadil kepada Clarissa tahun 2019 lalu.
"Gua udah nikah (duluan)" jawab Clarissa.
Beauty content creator
Sebagai selebgram dan Youtuber, Rissa fokus menciptakan konten entertainment dan beuaty. Ia membagikan tips make up dari bold sampai natural.
Ada beberapa brand kecantikan yang sudah bekerjasama dengan Rissa, misalnya The Face Indonesia, Biore, dan Putri Hair Choice. Tak hanya produk skincare, tetapi ada juga produk makanan dan minuman seperti Gainsly.
Di Youtube, Rissa sering membagikan konten-konten entertainment seperti komedi dan tantangan seru. Terkadang dia juga tampil cosplay meniru tokoh-tokoh populer. Konsistensinya membuat konten menjadikannya diikuti oleh 1,3 juta follower.
Menurunkan berat badan
Belum lama ini Rissa membagikan konten perjalanan menurunkan berat badan. Tujuannya adalah untuk menjaga kesehatan dan kebugaran. Ia membagikan perjalanan ini ke followernya dengan tujuan agar mereka juga peduli dengan kesehatan tubuh mereka.
Konten perjalanan menurunkan berat badan ini menjadi inspirasi follower, terutama gen Z yang memiliki berat badan berlebih.
Rissa mengajak mereka untuk memiliki tubuh proporsioal demi kesehatan. Selain itu, ia mengkampanyekan pentingnya mencintai diri sendiri dengan menjaga berat badan tetap ideal.
Pernikahan
Rissa menjalin hubungan dengan non selebgram Sandro Fahdhipa. Dhipa bekerja sebagai kontraktor di PT. Tiga Unsur Berkarya. Selain itu, Dhipa juga memiliki bisnis jual beli mobil bekas.
Rissa dan Dhipa go public pertama kali pada Februari 2023. Setahun kemudian, di bulan yang sama Dhipa melamar Rissa, kemudian menikah secara resmi pada tanggal 7 bulan 7 tahun 2024.
Pernikahan keduanya disiarkan secara langsung melalui Youtube Clarissa Putri. Pernikahan tersebut dihadiri oleh teman-teman selebgram dan sahabat dekatnya, termasuk Fadil Jaidi.
Demikian itu biodata Clarissa Putri, yang baru saja menikah dengan Sandro Fahdhipa. Semoga keduanya bahagia.
Kontributor : Mutaya Saroh