Dianggap Perhitungan Masalah Uang ke Adik, Ini Beda Penghasilan Ayu Ting Ting dan Assyifa Nuraini

Selasa, 09 Juli 2024 | 17:03 WIB
Dianggap Perhitungan Masalah Uang ke Adik, Ini Beda Penghasilan Ayu Ting Ting dan Assyifa Nuraini
Ayu Ting Ting dan Assyifa Nuraini (Instagram/syifaasyifaaa)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Adik Ayu Ting Ting, Assyifa Nuraini, baru saja melahirkan anak keduanya pada Minggu (7/7/2024). Hal terlihat dalam sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya.

"Hallo om tante online. Nama aku Rayaz Zoltan Fachrizal, doain aku yah biar panjang umur sehat selalu," tulis Syifa, dikutip Selasa (9/7/2024).

Mengenai kelahiran keponakan keduanya, Ayu Ting Ting sempat menyinggung kalau adiknya itu hanya melahirkan anak keduanya. Namun, sesungguhnya, dialah yang memenuhi kebutuhan anak dari adiknya tersebut.

“Selamat Syifa. Sepasang ya berarti ya?" tanya Wendy Cagur dalam potongan video yang diunggah kembali akun @wanda_khair.

“Sepasang, udah enak banget. Enak dia mah tinggal ngelahirin doang, yang ngebesarin kan gue," jawab Ayu Ting Ting.

Mendengar jawaban Ayu Ting Ting, Wendy Cagur pun langsung menyebutnya perhitungan. Tak sedikit warganet yang setuju dengan Wendy. Namun, ada juga warganet yang membela penyanyi dangdut tersebut, dengan menyebut bahwa nafkah anak itu harusnya diberikan oleh orang tuanya langsung.

Hal ini pun langsung membuat banyak orang membandingkan penghasilan Ayu Ting Ting dan Assyifa Nuraini. Sebarapa banyak perbedaan penghasilan kakak beradik tersebut?

Penghasilan Ayu Ting Ting

1. Penyanyi

Baca Juga: Ivan Gunawan Akui Dirinya Ayah Bilqis, Definisi Igun Rumah Ayu Ting Ting Sesungguhnya

Salah satu sumber penghasilan utama Ayu Ting Ting adalah dari bernyanyi, baik saat manggung on air maupun off air. Kabarnya, Ayu Ting Ting mendapat bayaran sekitar Rp 100 juta sampai Rp 300 juta untuk satu kali tampil.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI