Pakai Jepit Kamboja, Potret Amanda Zahra Mirip Sydney Sweeney

Ruth Meliana Suara.Com
Selasa, 09 Juli 2024 | 11:20 WIB
Pakai Jepit Kamboja, Potret Amanda Zahra Mirip Sydney Sweeney
Kolase Amanda Zahra dan Sydney Sweeney (Instagram/aamandazahra/sydney_sweeney)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Amanda Zahra kembali menjadi perbincangan usai membagikan mirror selfie terbaru. Pasalnya, ibu satu anak ini lagi-lagi menunjukkan penampakan wajah yang mempesona.

Potret terkini Amanda Zahra ini dibagikan lewat akun X resminya, @amndzahra pada Minggu (7/7/2024). Berdasarkan pantauan Suara.com, hingga berita ini dipublikasikan, foto Amanda itu sudah dilihat 2,5 juta kali dan mendapatkan 40 ribu tanda suka.

Amanda Zahra juga hanya membubuhkan emoji bunga berwarna kuning dalam cuitannya.

Menariknya, perempuan berusia 28 tahun ini membagikan foto mirror selfie dengan hanya menonjolkan sisi kanan tubuhnya. Padahal, Amanda Zahra biasaya selalu memamerkan mirror selfie di bagian depan tubuhnya.

Dalam foto terbarunya, Amanda Zahra tampak menunjukkan wajah cantiknya yang natural. Ia tampak memakai make up natural dan menyempurnakan penampilannya dengan mengenakan jepit bunga kamboja.

Sontak foto mirror selfie Amanda Zahra itu langsung ramai dikometari warganet. Bahkan ada warganet yang menyebut bahwa wajah Amanda mirip artis Hollywood Sydney Sweeney.

Kolase Amanda Zahra dan Sydney Sweeney (Instagram/aamandazahra/sydney_sweeney)
Kolase Amanda Zahra dan Sydney Sweeney (Instagram/aamandazahra/sydney_sweeney)

Banyak warganet yang juga langsung ingin mencontoh gaya rambut Amanda. Salah satunya dengan menayakan di mana tempat membeli jepit rambut bunga kamboja tersebut.

"Face card never declined," tulis warganet.

"Bunganya cantik aku zoom bunganya," aku warganet.

Baca Juga: Beda dari Ira Nandha, Amanda Zahra Pilih Lepeh Suami Menghindari Rumah Tangga Tak Sehat

"Dari sisi manapun mama tetap cakep," puji warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI