Suara.com - Sederet anak artis dipuji karena kemampuannya berbicara dalam bahasa Inggris, seperti halnya Gempi dan Mikhayla Bakrie. Pendidikan keduanya pun menuai perhatian.
Beredar video yang menampilkan aksi Gempi dan Mikhayla Bakrie cas cis cus bahasa Inggris ketika diajak mengobrol.
Dalam postingan akun TikTok @/emhafia09, Gempi terdengar fasih mengobrol dengan bahasa Inggris. Putri Gading Marten dan Gisella Anastasia tersebut terdengar membicarakan soal kebiasannya.
Sementara itu, Mikhayla Bakrie berbahasa Inggris saat diajak mengobrol dengan ibunya, Nia Ramadhani. Mikha, sapaan akrabnya memberikan pernyataan mendalam.
Baca Juga: Nia Ramadhani Anggap SD-nya Dulu Lebih Enak Ketimbang Sekolah Elite Mikhayla: Ada yang Jual Gulali
Dia bilang tak bisa hidup tanpa kedua orang tua. Jika memang takdirnya, dia ingin meninggal lebih dulu daripada orang tuanya.
Gaya Gempi dan Mikhayla Bakrie jago bahasa Inggris dianggap sejalan dengan pendidikan keduanya oleh netizen.
"Definisi, hasil dari bayar pendidikan mahal," kata netizen. "Coba kalau sekolahnya bukan internasional mana mungkin fasih berbahasa inggris," tulis lainnya.
Lantas Gempi dan Mikhayla Bakrie sekolah di mana?
Gempi
Baca Juga: Mikhayla Bakrie Tengah Jadi Sorotan, Sempat Bilang Ingin Meninggal Lebih Dulu daripada Orang Tuanya
Pemilik nama lengkap Gempita Nora Marten diketahui mengeyam pendidikan di sekolah internasional. Gempi bersekolah di Sampoerna Academy.
Menilik laman resmi, sekolah Gempi mengadopsi metode pembelajaran berbasis STEAM – Science, Technology, Engineering, Arts, and Math yang diterapkan di Amerika. Pantas dinobatkan sebagai salah satu sekolah elite.
Mikhayla Bakrie
Berbeda dengan Gempi, Mikhayla Bakrie kini telah duduk di bangku SMP. Putru sulung Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie itu juga menimba ilmu di sekolah internasional.
Mikha sekolah di British School Jakarta (BSJ) sejak tingkat SD. Untuk biaya sekolah tingkat SMP cukup fantastis, disebutkan perlu mengeluarkan kocek Rp300 jutaan per tahun.