Setelah menikah dengan Raffi Ahmad, artis 34 tahun itu nampak makin tajir hingga dijuluki sebagai pasangat Sultan Andara. Pasangan itu membangun bisnis bersama salah satunya dalam naungan kanal YouTube RANS Entertainment.
Perusahaan yang melacak statistik dan analitik media sosial, yakni Social Blade memperkirakan pendapatan tahunan RANS dari Youtube berada di kisaran US$ 610,2 ribu hingga US$ 9,8 juta atau setara dengan Rp 8,77 miliar hingga Rp 140,87 miliar.
Sedangkan secara bulanan, pendapatan RANS dari Youtube di kisaran US$ 50,9 ribu hingga US$ 813,6 ribu atau sekitar Rp 731,69 juta hingga Rp 11,7 miliar.