Kronologi Dekan FK Unair Dipecat Usai Protes Wacana Impor Dokter, Kemenkes Bantah Keterlibatan

Kamis, 04 Juli 2024 | 19:45 WIB
Kronologi Dekan FK Unair Dipecat Usai Protes Wacana Impor Dokter, Kemenkes Bantah Keterlibatan
Prof. Dr. Budi santoso, dr., sp.OG, (K). [fk.unair.ac.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Budi Santoso kini harus mengikhlaskan jabatannya sebagai Dekan Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Airlangga (Unair) dipecat oleh pihak kampus.

Sebelumnya, sang Dekan FK Unair tersebut sempat melayangkan protes ke Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin terkait wacana impor dokter dari luar negeri.

Prof. Dr. Budi santoso, dr., sp.OG terang-terangan menolak wacana Menkes dan berpendapat bahwa dokter dalam negeri tak kalah kompeten. Alhasil, publik menduga bahwa Budi Santoso dipecat gegara berpendapat menentang wacana Menkes.

Lantas, benarkan sang Dekan FK Unair tersebut dicopot dari jabatan menterengnya gegara layangkan protes?

Berikut kronologi selengkapnya.

Protes wacana Menkes impor dokter, bawa nama institusi

Budi Santoso dalam pernyatannya di Kampus Unair A, Kamis (27/6/2024) yang lalu sempat melayangkan protes terhadap wacana impor dokter.

Budi kala itu melayangkan protes atas nama pribadi sekaligus institusi. Ia tegas bahwa pihaknya, yakni FK Unair sangat tidak setuju dengan apa yang direncanakan oleh sang Menkes.

Sontak, ia berpendapat bahwa dokter di Indonesia tidak rela kalau dokter asing bekerja di Indonesia. Ia juga tegas berpendapat bahwa hampir ratusan kampus kedokteran dan kesehatan di Indonesia lebih dari cukup untuk mencetak para calon dokter.

Baca Juga: Pembelaan Menkes Dituding Jadi Dalang Pencopotan Dekan FK Unair: Hoaks Belaka

Kampus pecat Dekan FK Unair, bukan karena protes?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI