Niat Puasa 1 Muharram, Dibaca Mulai Kapan? Cek Jadwal Lengkap, Raih Keutamaannya

Kamis, 04 Juli 2024 | 18:45 WIB
Niat Puasa 1 Muharram, Dibaca Mulai Kapan? Cek Jadwal Lengkap, Raih Keutamaannya
Niat Puasa 1 Muharram, Dibaca Mulai Kapan? Cek Jadwal Lengkap, Raih Keutamaannya (freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Puasa Muharram merupakan puasa yang dilaksanakan di bulan Muharram. Bulan Muharram merupakan bulan pertama dalam kalender Hijriah. Agar pelaksanaan puasa Muharram sah dan sempurna, diperlukan baca niat puasa 1 Muharram dengan sikap yang benar.

Nabi Muhammad saw mengatakan melaksanakan puasa Muharram lebih utama daripada melaksanakan puasa bulan Sya'ban. Nabi Muhammad saw sendiri sering berpuasa Sya'ban tetapi ia menyatakan puasa Muharram merupakan amalan paling utama setelah puasa Ramadhan. Nabi bersabda,

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ، قَالَ: قَالَ رَسُولُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: أَفْضَلُ الصِّيَامِ بَعْدَ رَمَضَانَ شَهْرُ اللهِ الْمُحَرَّمُ، وَأَفْضَلُ الصَّلاَةِ بَعدَ الفَرِيضَةِ صَلاَةُ اللَّيْلِ. (رواه مسلم)

Artinya, “Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra, ia berkata: ‘Rasulullah saw bersabda: ‘Puasa yang paling utama setelah Ramadhan adalah puasa pada bulan Allah, Muharram, dan shalat yang paling utama setelah shalat fardhu adalah shalat malam.” (HR Muslim).

Kapan Puasa 1 Muharram dan Lama Waktu Puasa Muharram

Puasa 1 Muharram tahun 2024 tiba pada tanggal 8 Juli 2024. Sehingga bagi yang akan melaksanakan puasa tanggal 1 Muharram, dapat melaksanakannya di hari Senin minggu depan di bulan Juli 2024 ini.

Sementara mengenai lama waktu puasa Muharram dapat dihitung dari tanggal-tanggal penting bulan Muharram. Terdapat beberapa tanggal penting sebagai puasa sunnah Muharram, yakni puasa Tasu'a yang dilaksanakan tanggal 9 Muharram, lalu Puasa Asyura tanggal 10 Muharram, dan puasa Ayyamul Bidh tanggal 11 Muharram. Dengan demikian ditambah puasa 1 Muharram, total ada empat hari puasa sunnah di bulan Muharram.

Hukum Puasa 1 Muharram

Tidak ada dalil dan dasar hukum melaksanakan puasa 1 Muharram, meskipun begitu umat Islam diperbolehkan melaksanakan puasa 1 Muharram. Disebutkan dalam berbagai hadist, bahwa Nabi Muhammad saw mengatakan puasa paling utama setelah puasa ramadhan adalah puasa di bulan Muharram, tanggal 10 bulan tersebut.

Hal ini berhubungan dengan sejarah Islam, di mana Allah Swt pada tanggal 10 Muharram menyelamatkan Nabi Musa dan kaumnya dari Bani Israil. Selain itu, Rasul menetapkan tanggal 10 Muharram sebagai waktu yang tepat berpuasa untuk menghapuskan tradisi masyarakat jahiliyah. Rasul bersabda:

“Sesungguhnya zaman itu berputar sebagaimana bentuknya semula di waktu Allah menciptakan langit dan bumi. Setahun itu ada dua belas bulan, diantaranya termasuk empat bulan yang dihormati: Tiga bulan berturut-turut;Dzul Qoidah, Dzul Hijjah, Muharram, dan Rajab Mudhar yang terdapat antara bulan Jumadal Tsaniah dan Sya’ban. (HR Imam Muslim)

Baca Juga: Bagaimana Hukum Puasa saat di Arab sudah Merayakan Hari Raya Idul Adha?

Kemudian mengenai penetapan puasa tanggal 10 Muharram diriwayatkan dalam hadist Bukhari sebagai berikut:
Dari Ibnu Abbas ra, bahwa nabi saw. ketika datang ke Madinah, mendapatkan orang yahudi berpuasa satu hari, yaitu ‘Asyuraa (10 Muharram). Mereka berkata, “ Ini adalah hari yang agungyaitu hari Allah menyelamatkan Musa dan menenggelamkan keluarga Firaun. Maka Nabi Musaas berpuasa sebagai bukti syukur kepada Allah. Rasul saw. berkata, “Saya lebih berhak mengikuti Musa as. dari mereka.” Maka beliau berpuasa dan memerintahkan (umatnya)untuk berpuasa” (HR Bukhari).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI