Sosok Jusuf Wanandi, Petinggi Total Politik Sempat Sebut Anies Tak Bisa Kerja

Selasa, 02 Juli 2024 | 14:51 WIB
Sosok Jusuf Wanandi, Petinggi Total Politik Sempat Sebut Anies Tak Bisa Kerja
Jusuf Wanandi [CSIS]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Pria kelahiran 15 November 1937 itu juga aktif di Partai Golkar antara tahun 1979 sampai 1988 sebagai anggota Pengurus Pusat dalam berbagai kapasitas.

Sebut Anies Tak Bisa Kerja

Jusuf Wanandi sempat membuat pendukung Anis Baswedan geram di Pemilu 2024 itu. Pasalnya dengan tegas ia menyebut mantan Gubernur DKI Jakarta itu tak bisa bekerja.

"Kalau campaign memang jago, kalau ngomong meyakinkan. Tapi dalam pelaksanaan, kan kita lihat waktu dia 5 tahun gubernur (DKI Jakarta). Apa hasilnya?" kata Jusuf Wanandi dengan nada tinggi seperti dilihat dari Youtube Total Politik, Sabtu (10/2/2024).

Jusuf Wanandi kemudian mencontohkan pembangunan trotoar di Jakarta oleh Anies yang menurutnya hanya untuk ditunjukkan kepada Presiden Jokowi.

"Supaya dilihat oleh Jokowi, dia (Anies) hebatnya, apanya yang hebat, gak ada apa-apa sebetulnya. Terus terang, gak ada," ucapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI