Suara.com - Tingkah putri sulung Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah, Ameena makin menggemaskan saja. Terbaru dia berceloteh ingin menikahi putra kedua Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rayyanza alias Cipung.
Pada sebuah video, Ameena mengaku dia ingin menikah dengan Cipung anak Mama Gigi.
"Naa mau nikah, sama Cipung," ujar Ameena.
Video Ameena yang mengatakan ingin nikah sampai juga ke sang nenek, Ashanty. Istri Anang Hermansyah itu auto menepuk jidatnya saat melihat video sang cucu.
"Reaksi Genda Terkaget-kaget," tulisan dalam video yang diuanggah di akun TikTok @aureliehermansyahatta.
Sambil kaget, Ashanty langsung menarik tangan Ameena dan memeluk sang cucu.
"Nih mah gimana nih, mau nikah sama Apung?" tanya Ashanty.
"Mau nikah sama anak mama gigi? siapa namanya?" imbuhnya.
"Cipung," balas Ameena dengan malu-malu.
Baca Juga: Beda Seserahan Lamaran Atta Halilintar vs Thariq Halilintar, Jomplang Banget Isinya?
Mendengar pernyatan Ameena, Ashanty dan Aurel auto menunduk dan menepuk dahi masing-masing.