Menyadur laman ufc.com, UFC selama bertahun-tahun secara konsisten mengupayakan tingkat keamanan dan kualitas tertinggi di semua aspek olahraga.
Organisasi inipun berusaha menghilangkan stereotip gender dan menetapkan standar baru untuk kesehatan dan kebugaran atlet. Selain itu, UFC juga merupakan organisasi olahraga tarung pertama yang memberikan perlindungan asuransi kecelakaan kepada atletnya untuk cedera terkait pelatihan.
Sebagai komitmen terhadap kesehatan dan keselamatan para atletnya, UFC bermitra dengan Badan Anti-Doping Amerika Serikat (USADA) untuk meluncurkan program anti-doping yang bersejarah dan komprehensif pada bulan Juli 2015.
Sebagai yang pertama dalam olahraga tarung, program UFC memungkinkan USADA akan secara mandiri melakukan pengujian acak di dalam dan di luar kompetisi terhadap para atletnya sepanjang tahun.