
Ameena mendapatkan sejumlah kado barang branded saat berulang tahun yang ke-2 beberapa waktu lalu. Salah satunya adalah Gucci Children’s Handbag with Patch yang diberikan oleh Shandy Purnamasari.
Akun Instagram @ameena.corner menyebut tas dengan desain bulat dan motif khas Gucci itu dibanderol senilai 590 Euro di situs resminya atau sekitar Rp10,1 juta. Tas itu juga terlihat dihiasi dengan tulisan Gucci berbentuk seperti apel di bagian depannya.
3. Jacquemus

Tas satu ini kerap terlihat dipakai oleh Ameena, termasuk saat menghadiri lamaran Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar. Tas tersebut adalah Jacquemus Le Chiquito Leather Tote Bag berwarna putih yang dijual seharga 490 Euro di situs Farfetch, atau sekitar Rp8,3 juta.
4. Koper Micro

Saat merayakan ulang tahun ke-2, Ameena juga mendapatkan sebuah tas koper dengan perpaduan warna hitam dan ungu yang bisa ditumpangi oleh bocah itu. Dikutip dari akun Instagram @ameena.corner, tas tersebut adalah Micro Luggage Easy dengan warna Violet yang dijual seharga Rp4,438 juta di situs resminya.
Selain keempat tas itu, Ameena juga sering memadupadankan pakaiannya dengan tas-tas dari e-commerce. Dengan desain yang lucu, tas-tas Ameena itu tak dibanderol dengan harga mahal.