Doa Nabi Yunus untuk Hadapi Cobaan Hidup: Keutamaan dan Cara Mengamalkan

Ruth Meliana Suara.Com
Jum'at, 21 Juni 2024 | 11:17 WIB
Doa Nabi Yunus untuk Hadapi Cobaan Hidup: Keutamaan dan Cara Mengamalkan
Ilustrasi doa Nabi Yunus (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Selain dibaca ketika menemui kesulitan, Doa Nabi Yunus AS juga bisa diamalkan kala memohon supaya bisa meninggal dalam keadaan syahid atau meminta kesembuhan. Hal ini sebagaimana yang tertulis dalam kitab Fathul Mu’in karya Al Iman Zainuddin bin Abdul A’ziz Al Malibari.

“Barang siapa yang membaca doa, Laa ilaaha illaa anta.. (Doa Nabi Yunus) sebanyak empat puluh kali saat sakit dan ia meninggal karena penyakit itu, ia akan diberi ganjaran dari Allah SWT seperti ganjaran para syuhada. Dan apabila ia sembuh, ia akan mendapat ampunan Allah SWT. Semoga Allah SWT mengampuni kita semua dan menyelamatkan kita dari azab neraka.”

Para ulama diketahui membaca Doa Nabi Yunus sebanyak 40 kali usai sholat Subuh. Selain itu, ada pula yang membacanya sampai 1.000 kali untuk mohon ampunan dosa.

Keutamaan doa Nabi Yunus AS

Berikut ini adalah berbagai keutamaan yang bisa Anda dapatkan ketika rutin membaca doa Nabi Yunus AS

  • Diberi kemudahan dalam mewujudkan doa.
  • Diberi kemudahan ketika menghadapi masalah dan kesulitan.
  • Diberi kemudahan untuk diampuni dosa-dosanya.

Kontributor : Hillary Sekar Pawestri

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI