Suara.com - Presenter ternama Irfan Hakim baru-baru ini menjadi pembincangan publik, usai mengungkap cerita mengenai 9 sapi yang ada di rumahnya.
6 dari 9 sapi tersebut ternyata telah ia siapkan untuk dikurbankan pada Idul Adha 2024. Bahkan, Irfan Hakim menyatakan merawat sendiri sapi-sapi tersebut.
Uniknya, 4 dari 6 sapi yang dikurbankan itu berukuran jumbo dan ditujukan atas namanya sendiri, istri, anak-anak serta keluarga dan para pegawainya.
Jika ditelisik, satu sapi yang dikurbankan Irfan Hakim harganya bisa mencapai lebih dari Rp200 juta. Kabarnya, ia rutin berkurban setiap tahunnya.

Hal itu lantas mengusik rasa penasaran banyak orang mengenai kekayaan Irfan Hakim. Ternyata, kekayaan presenter itu datang dari sejumlah bisnis yang ia geluti.
Irfan Hakim tak hanya sukses di dunia hiburan Indonesia. Ia juga memiliki gurita bisnis, mulai dari kuliner, fashion hingga properti.
Bisnis kuliner
Di bidang kuliner, ia memiliki kedai Bakso Irfan Hakim. Ini adalah bisnis kuliner pertama yang ia jalankan. Menu yang terkenal adalah bakso beranaknya yang unik dan lezat.
Selain itu, presenter kelahiran Bandung, 15 Oktober 1975 itu juga memiliki restoran khas Timur Tengah yang ia beri nama Bandung Kunafe.
Irfan Hakim juga memiliki gerai yang diberi nama Makassar Baklave. Usahanya yang satu ini fokus pada kuliner kue baklava dengan ragam varian rasa dan topping yang menarik.