Suara.com - Membaca doa setelah sholat lima waktu merupakan salah satu anjuran dari Rasulullah SAW. Dengan membaca doa setelah sholat, tak hanya meminta ampunan, Anda juga bisa memohon kelancaran rezeki dan dimudahkannya usaha di dunia ini.
“Rasulullah SAW saat ditanya perihal doa yang paling didengar, yaitu doa paling dekat dengan ijabah menjawab adalah doa di tengah malam dan setelah sholat lima waktu,” (HR. At-Tirmidzi).
Doa setelah sholat wajib
Berikut ini adalah rangkaian doa yang bisa Anda baca setelah sholat fardhu
Baca Juga: Para Bule Sholat di Canggu, Warganet : Destinasi Sholat Id Tahun Depan
1. Istighfar 3 kali
أَسْتَغْفِرُ اللهَ الْعَظِـيْمِ الَّذِيْ لَااِلَهَ اِلَّا هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ وَأَتُوْبُ إِلَيْهِ
Astaghfirullah Hal'adzim, Aladzi Laailaha Illa Huwal Khayyul Qoyyuumu Wa Atuubu Ilaiih.
Artinya: "Aku mohon ampun kepada Allah yang Maha Agung, yang tiada Tuhan selain Dia Yang Maha Hidup lagi Maha Berdiri Sendiri, dan aku bertaubat kepada-Nya."
2. Doa perlindungan dunia dan akhirat
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلًا مُتَقَبَّلًا
Allahumma innii as-aluka 'ilman naafi'an wa rizqan thayyiban wa 'amalan mutaqabbalan
Artinya: "Ya Allah, aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat, rezeki yang baik, dan amal yang diterima."
3. Doa untuk Orang Tua
اللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي وَلِوَالِدَيَّ وَارْحَمْهُمَا كَمَا رَبَّيَانِي صَغِيرًا
Allahumma ghfir li wa liwaalidayya warhamhuma kamaa rabbayani saghiiran
"Ya Allah, ampunilah aku dan kedua orang tuaku, dan sayangilah mereka seperti mereka menyayangiku ketika kecil."
4. Doa memohon ilmu yang bermanfaat
اللَّهُمَّ انْفَعْنِي بِمَا عَلَّمْتَنِي وَ عَلِّمْنِي مَا يَنْفَعُنِي
Allahumma infa'nii bimaa 'allamtanii wa 'allimnii maa yanfa'uunii
"Ya Allah, manfaatkanlah aku dengan ilmu yang Engkau ajarkan kepadaku, dan ajarkanlah aku hal-hal yang bermanfaat bagiku."
5. Doa Perlindungan dari Malapetaka
اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْبَرَصِ وَالْجُنُونِ وَالْجُذَامِ وَمِنْ سَيِّئِ الْأَسْقَامِ
Allahumma innii a'udzubika min al-barasi wal-jununi wal-judzaami wa min sayy'il aqsaam
"Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari penyakit kusta, gila, lepra, dan segala penyakit yang buruk."
6. Doa puja-puji untuk Allah SWT
الحَمْدُ للهِ رَبِّ العَالَمِينَ حَمْدًا شَاكِرِينَ حَمْدًا نَاعِمِين حَمْدًا يُوَافِي نِعَمَهُ وَيُكَافِئُ مَزِيدَه، يَا رَبَّنَا لَكَ الْحَمْدُ كَمَا يَنْبَغِي لجلال وجْهَكَ وَعَظِيمٍ سُلْطَانِكَ.
Alhamdulillahi rabbil 'alamiina hamdan syaakiriina hamdan na'imiin hamdan yuwaafi ni'amahu wa yukaafi'u mazidahu, yaa rabbanaa lakal hamdu kama yanbaghi li jalali wajhika wa 'adziimi sulthaanika
Artinya: "Maha Terpuji Allah, Tuhan semesta alam, pujian syukur, pujian berkah, pujian yang akan mencukupi nikmat-Nya dan memberikan tambahan. Wahai Tuhan kami, bagi-Mu segala pujian atas keagungan dan kebesaran kekuasaan-Mu."
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri