Suara.com - Laut Merah di pantai barat Arab Saudi adalah tujuan wisata mewah dengan terumbu karang terbesar keempat di dunia dan lebih dari 90 pulau yang belum terjamah. Dari sini, pengunjung dapat melakukan snorkeling dan menyelam untuk menjelajahi keindahan bawah laut yang jarang dikunjungi.
Laut Merah, yang kaya akan terumbu karang berusia lebih dari lima ribu tahun, menjadi habitat bagi beragam kehidupan laut dan ekosistem menakjubkan, termasuk 165 jenis ikan karang, lumba-lumba, penyu laut, pari, dan ikan Napoleon wrasse.
Pulau ini juga memiliki mangrove yang subur, menjadi rumah bagi berbagai jenis burung laut, invertebrata laut, dan ikan halavi guitarfish. Di luar perairan jernih, pengunjung bisa menjelajahi keindahan daratan melalui jalur di bukit pasir dan gurun megah.
Bagi kamu yang ingin merasakan pengalaman liburan di Luat Merah dengan gaya mewah, Nujuma, Ritz-Carlton Reserve, di Pulau Ummahat di Laut Merah bisa menjadi tujuan. Ini menjadi Ritz-Carlton Reserve pertama di Timur Tengah.
Baca Juga: Revolusi Haji: Arab Saudi Bangun Jalan Karet Anti Panas di Arafah
Pulau pribadi ini merupakan bagian dari gugusan Pulau Blue Hole yang menakjubkan, dengan terumbu karang alami dan langit penuh bintang.Nama Nujuma, yang berarti 'bintang' dalam bahasa Arab, mengajak wisatawan menjelajahi salah satu kepulauan paling terpencil dan terlindungi di dunia, sembari meresapi budaya dan tradisi lokal.
"Seiring meningkatnya jumlah wisatawan yang mencari destinasi belum terjamah, kami bangga memperkenalkan hotel terbaru kami di tengah keindahan alam dan pemandangan Laut Merah yang menakjubkan," kata SVP The Ritz-Carlton, St. Regis, dan Bulgari Hotels & Resorts, Jenni Benzaquen dalam keterangannya.
Nujuma memiliki 63 vila di atas air dan di pantai yang dapat diakses dengan perahu atau pesawat amfibi. Vila ini menawarkan satu hingga tiga kamar tidur, ruang tamu luas, dan kolam renang pribadi dengan pemandangan laut. Setiap vila dilengkapi teleskop untuk menikmati keindahan langit malam.
Vila-vila di atas air terhubung melalui jalan lingkar yang ditinggikan, memberikan pemandangan spektakuler serta akses langsung ke laut. Vila pantai, di atas pasir putih lembut, menawarkan tempat peristirahatan yang tenang dengan cahaya alami dan angin laut. Setiap tamu mendapat layanan pribadi dari petugas yang siap mengurus setiap detail dan memandu eksplorasi mereka.
Kesempatan memahami budaya dan tradisi Arab Saudi disajikan oleh tim ahli lokal yang berdedikasi untuk melestarikan dan membagikan warisan budaya mereka.
Baca Juga: Disambut Bak Ratu, Jemaah Haji Tertua Berusia 130 Tahun Tiba di Arab Saudi
Conservation House menyediakan ruang untuk aktivitas kreatif yang memperluas pengetahuan dan memperkuat keterikatan komunitas. Pengunjung dapat membina hubungan lebih mendalam dengan destinasi ini melalui bimbingan ahli dalam keberlanjutan, lingkungan, dan budaya setempat.
Filosofi kuliner Nujuma menghargai tradisi Arab yang menghormati kebersamaan. Tabrah, restoran yang menawarkan seafood spesial, menyajikan 'The Luckiest Catch'—perayaan hasil tangkapan laut harian. Jamaa, ruang santai alfresco, menyajikan hidangan ringan di dapur terbuka. Maia menawarkan minuman bertema astrologi dengan elemen teleskop dan bintang. Sita adalah patisserie Prancis dan restoran Levantine yang menyajikan roti segar dan hidangan berbumbu rempah lokal.
Neyrah Spa adalah oasis ketenangan dengan perawatan dari berbagai penjuru dunia, menggunakan bahan lokal seperti oud dan minyak pohon moringa peregrina. Spa ini menawarkan ruang terapi, kolam vitalitas, kolam renang, hammam, dan pusat kebugaran. Spa ini dirancang untuk membantu pengunjung merenungkan masa lalu, hidup di masa kini, dan melangkah ke masa depan dengan energi positif.
"Dengan peluncuran Ritz-Carlton Reserve pertama di wilayah ini, kami mengundang dunia untuk menemukan keindahan Laut Merah," kata Tony Coveney, General Manager Nujuma. "Nujuma menawarkan perjalanan transformatif ke dalam keindahan Pulau Ummahat, menyediakan pengalaman tak terlupakan dengan setiap momen dihiasi keajaiban dan hubungan mendalam."