Disambut Bak Ratu, Jemaah Haji Tertua Berusia 130 Tahun Tiba di Arab Saudi

Dinda Rachmawati Suara.Com
Jum'at, 14 Juni 2024 | 09:56 WIB
Disambut Bak Ratu, Jemaah Haji Tertua Berusia 130 Tahun Tiba di Arab Saudi
Sarahouda Stiti Jemaah Haji Tertua Asal Aljazair Tiba di Arab Saudi Pada Rabu (12/6/2024) (X/Saudi Airlines)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Jemaah haji tertua yang berusia 130 tahun, Sarahouda Stiti yang berasal dari negara Aljazair di Afrika Utara tiba di Arab Saudi pada Rabu (12/6/2024) untuk menunaikan ibadah haji tahun ini.

Kedatangannya disambut dengan hangat oleh Kerajaan Arab Saudi. Mereka menghormati Sarahouda Stiti sebagai peziarah tertua kerajaan. 

Hal yang sama juga dilakukan oleh maskapai penerbangan negara tersebut, Saudi Airlines. Momen istimewa itu diposting di akun X resminya.

"Saudia menyambut hangat Sarahouda Stiti dari Aljazair. Pada usia 130 tahun, dia adalah jemaah haji tertua di Saudia Airlines," tulis akun X Saudi Airlines seperti yang dikutip Jumat (14/6/2024).

Baca Juga: Cerita Raffi Ahmad Berurusan dengan Polisi Makkah, Nisya Ahmad sampai Nangis: Dipikir Gue...

"Semoga dia dan seluruh jemaah mendapatkan perjalanan haji yang diberkati," tambah pernyataan itu.

Maskapai penerbangan ini juga memposting video staf mereka menyambut Sarahouda di Bandara lnternasional King Abdulaziz di Jeddah.

Laporan lain dari The Siasat Daily mengungkapkan bahwa lansia tersebut harus memerlukan berbagai persiapan terlebih dahulu untuk berganti pakaian Ihram, sebelum memulai dalam perjalanan ibadahnya.

Sarahouda Stiti Jemaah Haji Tertua Asal Aljazair Tiba di Arab Saudi Pada Rabu (12/6/2024) (X/Saudi Airlines)
Sarahouda Stiti Jemaah Haji Tertua Asal Aljazair Tiba di Arab Saudi Pada Rabu (12/6/2024) (X/Saudi Airlines)

Sementara itu, menurut laporan Saudi Press Agency (SPA), sebanyak 1.547.295 jamaah telah tiba untuk musim haji tahun ini dan dipastikan jumlahnya akan terus bertambah.

Jumlah ini mencakup semua jemaah yang memasuki Kerajaan Arab Saudi melalui udara, darat, dan pelabuhan laut.

Baca Juga: Serba-serbi Outfit Anti UV Nagita Slavina di Tanah Suci, Ada yang Harganya Cuma Rp80 Ribuan

Rincian data kedatangan tersebut menunjukkan, 1.483.312 jemaah tiba melalui jalur udara, 59.273 jemaah masuk melalui pelabuhan darat, dan 4.710 jemaah tiba melalui pelabuhan laut.

Haji tahun ini akan dilaksanakan pada tanggal 14 Juni hingga 19 Juni 2024 menurut kalender Masehi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI