Suara.com - Ria Ricis akhirnya memantapkan diri untuk berangkat ibadah haji bersama kedua kakaknya, Oki Setiana Dewi dan Shindy Putri.
Ketiganya berangkat pada Rabu (12/6/2024) dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Kini sudah berangkat haji, Ria Ricis mengaku dirinya sempat ragu apalagi harus meninggalkan anak.
"Karena kan usia enggak ada yang tahu terus Alhamdulilah Allah mencukupkan harta, jadi kenapa enggak," ujar Ria Ricis seperti dikutip dari akun TikTok @haifosana.
Ria Ricis menyebut persiapan paling berat sebelum haji adalah menyiapkan mental untuk meninggalkan putri semata wayangnya, Moana.
Mantan istri Teuku Ryan itu menyebut dirinya belum pernah meninggal anak dalma waktu yang lama.
"Mental aku kan masih mindset yang enggak bisa ninggalin anak, berat banget abis itu salat minta petunjuk minta dilapangkan hainya karena kau pengen kan," kata Ria Ricis.
"Besoknya langsung teng aku enggak sabar berangkat haji, karena mindset aku, aku cinta sama anak aku tapi cintaku sama Allah lebih besar, aku ngerasa sedih ninggalin anak, tapi lebih sedih lagi pergi enggak fokus," paparnya.
Pada video tersebut, kakak Ria Ricis yakni Oki Setiana Dewi mengungkap bahwa Ria Ricis menguatkan kakanya, Shindy untuk berangkat haji. Pasalnya Shindy mulanya juga ragu untuk berangkat hahi meninggalkan anak.
"Icis yang justru nguatin Bunda (Shindy Putri)," ungkap Oki Setiana Dewi.
Baca Juga: Ibadah Haji Pertama Kali, Ria Ricis Curhat Cobaannya Banyak