Suara.com - Ada beberapa cara membedakan daging sapi dan kambing yang bisa Anda jadikan pedoman untuk mengetahui jenis daging. Penting diketahui saat Hari Raya Idul Adha 2024 besok.
Saat Idul Adha tiba, ada dua jenis daging yang sering dibagikan masyarakat yakni daging kambing dan daging sapi.
Sebab di Indonesia, dua hewan tersebut menjadi yang paling sering dijadikan hewan kurban ketimbang hewan-hewan lain seperti unta, kerbau dan sebagainya.
Biasanya, panitia hewan kurban akan memilih daging sesuai jenisnya. Namun, tak sedikit juga yang lupa memberi tanda apakah daging tersebut daging kambing atau daging sapi.
Inilah yang kemudian membuat orang bingung. Tidak sedikit orang yang masih kesulitan cara membedakan daging sapi dan kambing.
Namun Suara.com telah merangkum cara membedakan daging kambing dan daging sapi yang bisa Anda jadikan pedoman.
Cara Membedakan Daging Sapi dan Kambing
1. Cek baunya
Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan mencium baunya. Dengan mencium baunya, maka Anda akan dengan mudah mengetahui apakah daging tersebut daging sapi atau kambing.
Baca Juga: 5 Syarat Hewan Kurban yang Sah untuk Idul Adha, Jangan Sampai Salah!
Daging kambing mempunyai aroma yang khas dan cenderung kuat atau biasa disebut dengan prengus (memiliki aroma yang khas). Sedangkan daging sapi tidak mencolok dan tidak terlalu empiris.