Trimedya juga pernah menjadi Pengurus Pusat Persatuan Gulat Seluruh Indonesia, Ketua Persatuan Advokat Indonesia, hingga Ketua Bidang Hukum DPP PDIP untuk periode 2010-2015.
Dari segi karier, Trimedya telah menjadi anggota DPR RI sejak 2002 hingga kini. Untuk periode 2019-2024, ia berada di Komisi III dan menjabat Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan.
Selain itu, ia juga merupakan Pendiri dan Pimpinan Law Office Trimedya Panjaitan & Associates sejak 1996. Trimedya pun pernah menjadi Pembela Umum LBH Jakarta dan anggota YLBHI.
Selama berada di parlemen, Trimedya pernah menjabat Ketua Komisi III, Ketua Poksi III Fraksi PDIP. Tak lupa, ia juga sempat tercatat sebagai Ketua Badan Kehormatan serta Wakil Ketua Komisi III.
Bukan hanya Trimedya, ada pula Wakil Ketua DPR, Lodewijk Friederich Paulus yang tak lolos pada Pileg 2024. Dikatakan oleh Bambang Pacul, kegagalan para petahana itu menjadi perbincangan hangat di internal.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti