Suara.com - Membaca doa buka puasa Dzulhijjah merupakan amalan yang dianjurkan saat menjalankan ibadah puasa tersebut. Kita tidak seharusnya melewatan memanjatkan doa berbuka puasa, sebab ini menandai sikap kita dalam mensyukuri suatu nikmat dan berkah puasa.
Bacaan doa buka puasa dzulhijjah berdasarkan sabda Nabi Muhammad saw, merupakan salah satu doa mustajab yang dapat mendekatkan kita kepada sang pencipta. Nabi menerangkan ada tiga buah doa mustajab, antara lain:
- Doa seseorang yang sedang berpuasa
- doa seseorang yang terdzalimi
- doa seorang musafir
Bacaan doa buka puasa Dzulhijjah
Dikutip dari nu.or.id, ada beberapa versi doa buka puasa Dzulhijjah. Berikut bacaan doa buka puasa Dzulhijjah berdasarkan versi beberapa ulama.
1. Bacaan doa buka puasa Dzulhijjah versi sahabat Mu'adz bin Zuhrah
Doa buka puasa dzulhijjah hari ini berbunyi,
اللَّهُمَّ لَكَ صُمْتُ، وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ
Arab latin: Allahumma laka shumtu wa 'ala rizqika afthartu
Artinya: "Ya Allah hanya untuk-Mu kami berpuasa dan atas rezeki yang Engkau berikan kami berbuka."
2. Bacaan doa buka puasa Dzulhijjah versi sahabat Abdullah bin U'mar.
Doa buka puasa dzulhijjah hari ini berbunyi,
ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ الْعُرُوقُ، وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شَاءَ اللهُ
Arab latin: Dzahabadzh dzhama-u wabtallatil-'uruqu wa tsabatal-ajru insyaa-Allah