Baliho Marshel Widianto Muncul Tangsel, Borok Pernah Bohongi Vindes Diungkit Lagi

Senin, 03 Juni 2024 | 15:58 WIB
Baliho Marshel Widianto Muncul Tangsel, Borok Pernah Bohongi Vindes Diungkit Lagi
Profil dan Latar Pendidikan Marshel Widianto (Instagram/@marshel_widianto)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok komika Marshel Widianto belakangan mengundang perhatian. Pasalnya, baliho bergambar wajahnya muncul di jalanan Tangerang Selatan (Tangsel).

Tak hanya bergambar wajah, di atas gambar Marshel juga tampak logo Partai Gerindra. Hal ini sontak menjadi perbincangan di media sosial, salah satunya di X (Twitter).

Kini disebut-sebut bakal maju Pilkada Tangsel, borok Marshel diungkap warganet dalam menanggapi baliho Marshel. Pria kelahiran 1996 itu disebut-sebut pernah membohongi publik figur lain, yakni Vincent Rompies dan Desta Mahendra (Vindes).

"Vindes aja yang ngasih dia kerjaan dibohongin, apalagi rakyat," komentar warganet di X.

"Vindes dibohongin gimana si ceritanya. Baru denger," tulis warganet di kolom komentar.

"Desta sampe sakit hati sama Marsel gara-gara kejadian itu sempet lama juga sakit hatinya," timpal lainnya.

Cerita Marshel Bohongi Vindes

Pada sebuah kesempatan di kanal YouTube Vindes, Desta sempat membeberkan kebohongan Marshel Widianto padanya. Hal ini bahkan membuat Desta menyebut Marshel sebagai komika dengan 'Attitude Buruk'.

"Ceritanya nih Marshel syuting tuh 10 hari, terus tiba-tiba dia izin besoknya sakit dan ya nggak masuk lah dia," ungkap Desta.

Baca Juga: Dibocorkan Keponakan Prabowo, Gerindra Sudah Kantongi Nama Cagub Jakarta Hasil Kesepakatan dengan KIM

Rupanya izin sakit Marshel hanya bualan belaka, pasalnya komika tersebut nyatanya ambil pekerjaan lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI