Suara.com - Ibu biduan dangdut Nayunda Nabila, Riyanti Nazief bukan sosok sembarangan. Ia memiliki rekam jejak cukup panjang di Sulawesi Selatan (Sulsel). Sosok ibu Nayunda ini sendiri disebut terdakwa korupsi Syahrul Yasin Limpo (SYL) sebagai orang yang berjasa dalam kariernya.
Wanita setengah baya yang sudah memiliki cukup banyak cucu ini cukup aktif di platform sosial media. Riyanti kerap unggah foto dan video aktivitas di sejumlah organisasi sosial.
Selain itu, Riyanti juga unggah momen dirinya jalan-jalan ke luar negeri hingga tunjukkan koleksi tas mahal miliknya. Seperti pada unggahan video di akun Instagram miliknya tertanggal 27 Juni 2022.
Di postingan itu terlihat Riyanti bersama Nayunda Nabila dan sejumlah wanita lain sedang liburan di luar negeri. Mereka bergandengan tangan sambil membawa tas belanjaan cukup banyak.
Terlihat dalam video wajah-wajah semringah mereka liburan ke luar negeri sambil shopping. Lalu ada juga potret dirinya sedang liburan ke Dubai.
Di foto itu, terlihat Riyanti sedang naik unta dan menyusuri padang pasir.
"Naik Onta setelah safari padang pasir Dubai," tulis Riyanti pada postingan tertanggal 15 Mei 2018. Saat liburan ke Dubai, Riyanti juga sempat berkunjung ke Burj Khalifah.
Di sejumlah momen, Riyanti juga kerap tunjukkan tas-tas mahal miliknya. Salah satu tas mahal yang kerap ditunjukkan Riyanti di akun sosial media miliknya ialah tas merk Hermes warna biru.
Selain itu, ada juga potret Riyanti di gerai Hermes yang berlokasi di Bangkok, Thailand.
Baca Juga: Eks Jubir KPK Akan Bersaksi Di Sidang SYL Hari Ini
"Beratx meninggalkan cucu2 kesayangan, Datok pergi dulu ya nak sama Bunda Yunda," tulis caption postingan tertanggal 4 September 2023 itu.