Deretan Kontroversi Ariel NOAH, Terbaru Terkait Pelat Moge saat Touring

Eko Faizin Suara.Com
Jum'at, 31 Mei 2024 | 17:38 WIB
Deretan Kontroversi Ariel NOAH, Terbaru Terkait Pelat Moge saat Touring
Ariel NOAH. [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ariel NOAH bersama Raffi Ahmad, Gading Marten dan Desta Mahendra tengah menjadi sorotan lantaran touring menggunakan moge ke Kabupaten Langkat, Sumatera Utara (Sumut).

Dalam unggahan di Instagram masing-masing, selama touring Ariel Cs kerap membagikan momen menyenangkan. Mulai dari Ariel yang nyaris menabrak sapi hingga Raffi yang mendapatkan pisang dari salah seorang pemotor di jalan. 

Namun ternyata, Ariel NOAH dan rekan touringnya berpotensi kena hukuman penjara. Hal ini disebabkan lantaran moge Harley-Davidson yang mereka kendarai tak menggunakan pelat nomor lengkap. 

Potret The Dudas Minus One Touring ke Kampung Halaman Ariel NOAH (Instagram/@raffinagita1717)
Potret The Dudas Minus One Touring ke Kampung Halaman Ariel NOAH. [Instagram/@raffinagita1717]

Hal tersebut tentu saja membuat pro dan kontra. Berikut ini deretan kontroversi Ariel NOAH, anggota The Dudas Minus One yang touring ke Sumut.

Nazril Irham atau Ariel pernah menikahi Sarah Amalia. Namun bahtera rumah tangga mereka tak berlangsung lama dan mengakhirinya dengan bercerai pada 2008.

Sebelum berumah tangga bersama Sarah, Ariel sempat berpacaran dengan Luna Maya pada 2004. Sayangnya, kisah cinta mereka kandas karena Ariel diduga menghamili Sarah dan menikahinya pada 2005. 

Setelah menikahi Sarah, Ariel kembali menggegerkan publik karena dituding menghamili presenter Andhara Early.

Ferry, suami Andhara kala itu mengatakan jika anak yang dikandung sang istri bukanlah darah dagingnya. Menurut Ferry, ayah biologis anak Andhara adalah pria yang sangat terkenal.

Ariel yang masih berstatus suami Sarah ketika itu kemudian membantah tegas tudingan tersebut. Senada dengan Ariel, Andhara juga membantah tuduhan tak itu.

Baca Juga: Pantas Betah Kerja Bareng Raffi Ahmad, Abrar Diajak Umroh hingga Haji Furoda oleh Sultan Andara

Setelah resmi berpisah dari Sarah, Ariel lantas dikabarkan kembali berpacaran dengan Luna Maya. Namun, hubungan Ariel dan Luna ini malah menimbulkan skandal yang menghebohkan publik.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI