Suara.com - Selvi Ananda memang termasuk istri pejabat publik yang sering kali tertangkap kamera terlihat memakai barang branded. Tidak hanya barang-barang fashion, istri Walikota Solo Gibran Rakabuming itu juga nampaknya memilih barang branded untuk produk kosmetik yang dia gunakan.
Baru-baru ini bahkan beredar video yang menunjukan Selvi Ananda tengah berbelanja makeup di outlet brand Dior. Ditemani Gibran, Selvi melihat-lihat sejumlah produk kosmetik di outlet Dior yang ada di sebuah mal. Selvi yang mengenakan dress merah itu terlihat sedang pilih-pilih lipstik sambil sesekali bertanya kepada petugas di toko.
Sementara Gibran sendiri hanya menemani sang istri sambil diam berdiri di samping Selvi. Sayangnya, hingga akhir video, tidak ditunjukkan produk apa yang dibeli oleh menantu Presiden Joko Widodo tersebut.
"Berbelanja ditemani Mas Gibran," demikian tulisan caption pada postingan tersebut, dikutip Kamis (30/5/2024).
Baca Juga: Cuma Gelang Serut, Harga Aksesoris Aaliyah Massaid Ini Ternyata Setara Motor Bekas
Kepergoknya Selvi tengah belanja produk Dior langsung tuai kritikan warganet. Pasalnya, diketahui Dior merupakan merek fashion dan kosmetik asal Paris, Perancis. Padahal, warganet juga menyadari kalau Presiden Jokowi sering kali menekankan untuk lebih dulu utamakan memakai produk lokal.
Lantaran bukan sekali ini Selvi kepergok kenakan barang branded, warganet pun berpandangan kalau pasangan pejabat publik itu seharusnya tidak terlalu sering menunjukkan kehidupan mewah mereka di media sosial.
"Tidak sejalan dengan bapak mertua yang nyuruh mencintai produk-produk Indonesia. Menurut pendapat saya, jangan yang serba mewah di-post di sosmed. Beliau adalah pejabat dan ingat rakyat Indonesia masih ada di bawah garis kemiskinan. Kalau belanja iya diam-diam saja, dan saya juga paham sebelum menikah dengan mas wali tidak bisa kebeli," komentar warganet @ikaxxxxx.
"Mana beli Dior yang jelas-jelas dukung Israhell," timpal warganet @vatxxxx.
Diketahui Dior sendiri termasuk brand luxury yang harga produk makeup dari merek tersebut rata-rata dibanderol ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Dilihat pada situs resmi Dior Indonesia, lipstik termurah yang dijajakan harganya sekitar Rp550 ribu. Sementara lipstik termahal bisa mencapai Rp800 ribuan.
Baca Juga: Kelakuan Desta Berani Video Call Gibran Tuai Sorotan: Paspampres Auto Nyari Lokasinya