6. Maju sebagai Bacaleg DPR RI melalui PKB
Susno Duadji sempat menyatakan maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPR RI melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Diakuinya bahwa ia baru pertama kali mencalonkan diri sebagai caleg pada 2023. Daerah pemilihannya adalah Sumsel II dengan 11 kabupaten/kota yakni OKU Selatan, OKU, OKU Timur, OKI, OI, Prabumulih, Muara Enim, PALI, Lahat, Pagaralam, dan Empat Lawang.
7. Kritik Ditreskrimum Polda Jawa Barat Soal Kasus Vina Cirebon
Terbaru, Susno menyoroti hilangnya dua DPO kasus pembunuhan dan pemerkosaan terhadap gadis asal Cirebon yaitu Vina dan kekasihnya Eky di 2016. Bahkan, dirinya secara blak-blakan mengkritik Ditreskrimum Polda Jawa Barat terkait pernyataan tersebut.
“DPO tiga, terungkap di pengadilan. Tahu-tahu diumumkan DPO hanya satu. Nah, dua lagi ke mana? Kata polisi, itu asal sebut. Tidak boleh dong gitu”, ucap Susno Duadji di kanal YouTube Deddy Corbuzier, pada Selasa (28/5/2024).
Susno Duadji juga menyebutkan bahwa cara penyidik Polda Jawa Barat mengusut kasus kematian Vina dan Eky telah mencoreng citra Polri. Kemudian, Susno Duadji juga melihat indikasi kemalasan dari penyidik Polda Jawa Barat dalam membuka lagi penyidikan terhadap kasus kematian Vina dan juga Eky.
Dugaan itu terlihat dari bagaimana cara penyidik dalam menerbitkan DPO terhadap buronan kasus Vina dan Eky. Susno Duadji juga meyakini bahwa proses penanganan kasus kematian Vina dan Eky sebetulnya memang sudah bermasalah sejak awal peristiwa terjadi.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama