Namun karena perlakuan baik Nimas, Adi salah paham dan mulai terobsesi kepadanya. Sementara itu usai kisahnya viral, Nimas disarankan untuk segera membuat laporan ke Polda Jawa Timur.
Tak butuh waktu lama, Adi berhasil ditangkap di kediamannya di daerah Kebraon, Surabaya, Jawa Timur pada Jumat (17/5/2024) malam. Polisi pun telah menetapkan Adi Pradita sebagai tersangka.
Sementara itu video yang merekam momen penangkapan Adi juga beredar di media sosial. Tak ada perlawanan dari Adi ketika ditangkap.
Kontributor : Trias Rohmadoni