Suara.com - Miss Indonesia 2024 siap digelar menampilkan 38 finalis pada Rabu, 29 Mei 2024 mendatang. Ajang beauty pageant tahunan bergengsi ini bakal dihadiri sosok istimewa, yaitu Miss World 2023 Krystyna Pyszková.
Chairwoman Miss Indonesia Organization, Liliana Tanoesoedibjo, meyakini bahwa kehadiran pemenang Miss World 2023 akan memberi kesan yang sangat bermakna untuk para finalis. Apalagi nantinya, Pyszková bakal menyaksikan penobatan Miss Indonesia 2024 terpilih.
"Semoga para finalis dan khususnya pemenang Miss Indonesia 2024, bisa mendapatkan pengetahuan, ilmu dan juga masukan yang berarti, terutama ketika saat tampil di ajang Miss World berikutnya,” kata Liliana saat konferensi pers di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (28/5/2024).
Menurut Liliana, meski Indonesia belum sempat memboyong mahkota Miss World ke Indonesia, perempuan yang tetap cantik di usia 57 tahun itu mengaku bangga dengan berbagai pencapaian perempuan Indonesia yang berkompetisi di ajang pageant internasional seperti Miss World.
Baca Juga: Punya Motivasi Ini, Banyak Peserta dari Luar Daerah Bela-belain Ikut Audisi Miss Indonesia 2024
Liliana lantas mencontohkan prestasi yang diraih Miss Indonesia 2022, Audrey Vanessa, di ajang Miss World 2023, di mana ia mampu masuk dalam 10 untuk Fast Track Beauty With a Purpose (BWAP).
Tidak hanya itu, Audrey juga mengharumkan nama Indonesia dengan masuk sebagai Top 23 teratas untuk Fast Track Talent atau bakat. Bahkan perempuan asal Manado itu juga membawa Indonesia keluar sebagai Juara ke-3 Fast Track Talent, masuk ke jajaran Top 20 Fast Track kategori Top Model untuk benua Asia dan Oceania, serta sukses masuk dalam Top 40 Miss World 2024.
Di sisi lain, ada pesan menarik yang disampaikan Miss World 2023, Krystyna Pyszková, untuk para finalis Miss Indonesia 2024, yaitu tanggung jawab yang tidak sekadar saat berhasil menjadi pemenang semata, tapi komitmen seumur hidup termasuk dalam berperilaku dan menyebarkan nilai-nilai positif dimana pun dan kapan pun.
“Memenangkan gelar Miss World adalah impian yang harus menjadi kenyataan. Namun, hal tersebut datang dengan banyak tanggung jawab di sepanjang perjalanan. Kita harus menggunakan kesempatan ini dengan bijak karena ini adalah kesempatan sekali seumur hidup. Dengan memanfaatkan potensi tersebut dan melakukan hal-hal yang kita lakukan," ungkap Krystyna.
Adapun selama kurun waktu 8 tahun terakhir, Indonesia berhasil masuk dalam 10 besar kontes Beauty With A Purpose di ajang Miss World. Bahkan, Indonesia sempat menjadi pemenang kontes Beauty With A Purpose selama 3 tahun berturut-turut yaitu pada tahun 2015 hingga 2017.
Baca Juga: Sukses Digelar di Semarang, Audisi Miss Indonesia 2024 Lanjut ke Surabaya
Raihan prestasi tersebut memperlihatkan bahwa Beauty With A Purpose merupakan kekuatan terbesar Indonesia di ajang Miss World. Sementara prestasi terbaik yang pernah diraih Miss Indonesia di ajang Miss World adalah sukses menempati posisi Runner-up dua kali yakni melalui Miss Indonesia 2015, Maria Harfanti dan Miss Indonesia 2016 Natasha Manuella Halim.
Perlu diketahui, Miss Indonesia adalah sebuah ajang kontes kecantikan yang diadakan setiap tahun di Indonesia. Tujuan dari acara ini adalah untuk memilih seorang perempuan Indonesia yang akan mewakili negara dalam kontes kecantikan internasional, khususnya Miss World.
Miss Indonesia pertama kali diadakan pada tahun 2005. Acara ini biasanya diselenggarakan oleh MNC Group melalui Yayasan Miss Indonesia.
Miss Indonesia bertujuan untuk mempromosikan kekayaan budaya Indonesia di kancah internasional. Pemenang Miss Indonesia diharapkan untuk aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan, serta menjadi duta untuk berbagai kampanye sosial.