Suara.com - Keluarga besar dari Aaliyah Massaid ternyata berisi orang-orang yang tidak kaleng-kaleng.
Bukan cuma dilamar oleh Thariq Halilintar dan selangkah menjadi keluarga Gen Halilintar, Aaliyah Massaid ternyata juga merupakan anggota keluarga besar Raffi Ahmad.
Setelah ditelusuri, paman dari Aaliyah Massaid adalah suami dari sepupu Raffi Ahmad. Sosok paman tersebut bernama Fiki Satari.
Ibunda Aaliyah, Reza Artamevia mengungkap bahwa Fiki Satari yang merupakan 'mamang' atau saudara laki-lakinya itu merupakan menikahi sepupu Raffi Ahmad.
Baca Juga: Silsilah Keluarga Raffi Ahmad Masih Sekeluarga dengan Reza Artamevia
"Jadi, sebenarnya Mamangnya aku. Jatuhnya mamang, tapi usianya sepantaran. Namanya Mang Fiki Satari itu nikah sama sepupu Raffi Ahmad," beber Reza Artamevia dalam sebuah wawancara, dikutip Selasa (28/5/2024).
Lantas, apa siapa sosok Fiki Satari tersebut?
Fiki Satari: Pernah dijagokan Raffi Ahmad saat Pilwalkot Bandung
Setelah ditelusuri, sosok Fiki Satari tersebut tak lain adalah politisi dengan nama lengkap Tubagus Fiki Chikara Satari.
Pria kelahiran Bandung, 3 Februari 1976 ini adalah seorang perintis usaha dan politisi.
Baca Juga: Selain Reza Artamevia, Wulan Guritno Juga Bersaudara dengan Raffi Ahmad Lewat Silsilah Ini
Fiki tercatat sebagai alumnus SMA Negeri 2 Bandung. Setelah lulus SMA, Fiki melanjutkan studinya ke Fakultas Ekonomi Universitas Padjadjaran.
Adapun di kampus tersebut, Fiki berhasil menyabet gelar Sarjana dan Magister Ekonomi.
Fiki kemudian mendirikan bisnis usai studinya rampung. Ia ternyata merupakan perintis Airplane System Clothing, sebuah waralaba yang bergerak dalam bidang produksi pakaian.
Ia juga menjadi pengajar di kampus alma mater kesayangannya itu.
Usut punya usut, saudara Raffi Ahmad dan sekaligus Reza Artamevia ini adalah komisaris PT. Angkasa Pura II yang diangkat pada 2020 silam.
Raffi Ahmad di kesempatan yang sama juga membenarkan bahwa Reza Artamevia adalah anggota keluarga besarnya melalui sosok Fiki Satari.
"Iya nikah sama sepupu aku," kata Raffi Ahmad mengamini pengakuan Reza Artamevia.
Otomatis, Raffi adalah paman dari Reza Artamevia melalui jalur pernikahan, kendati Raffi Ahmad berusia lebih muda ketimbang Reza Artamevia.
"Jadi, kamu (Raffi Ahmad) sebenarnya jatuhnya om aku lho," celetuk Reza Artamevia.
Konon, Fiki Satari juga pernah maju mencalonkan diri dalam Pemilihan umum Wali Kota Bandung 2018 (Pilwalkot Bandung 2018).
Sayangnya, Fiki tak ditetapkan menjadi kandidat. Padahal, Raffi Ahmad telah menjagokan Fiki Satari untuk menjadi Calon Wali Kota Bandung.
"Jangan lupa sahabat Bandung untuk dukung Aa' Tubagus Fiki Satari untuk menjadi Wali Kota Bandung ya, ra family selalu support #fixbdg, untuk cita-cita Bandung yang lebih keren lagi @fikisatari," tulis Raffi Ahmad dalam unggahannya di Instagram pada 2017 silam.
Kontributor : Armand Ilham