Adu Pendidikan Betrand Peto vs Nada Tarina, Sama-sama Anak Angkat Tapi Sikapnya Kerap Dibandingkan

Rifan Aditya Suara.Com
Selasa, 28 Mei 2024 | 11:54 WIB
Adu Pendidikan Betrand Peto vs Nada Tarina, Sama-sama Anak Angkat Tapi Sikapnya Kerap Dibandingkan
adu pendidikan Betrand Peto vs Nada Tarina (kolase Instagram/nada_tarina_putri/betrandpetoputraonsu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sosok Betrand Peto dan Nada Tarina kerap mencuri perhatian warganet. Riwayat pendidikan keduanya pun turut jadi sorotan warganet.  Nah berikut ini adu pendidikan Betrand Peto vs Nada Tarina.

Diketahui bahwa Betrand Peto ini merupakan anak angkat Ruben Onsu dan Sarwenda. Sedangkan Nada Tarina merupakan anak angkat dari  Deddy Corbuzier. Usia mereka sama-sama masih muda dan sama-sama bertalenta.

Nah bagi yang penasaran dengan sosok mereka berdua, simak berikut ini ulasan profil dan adu pendidikan Betrand Peto vs Nada Tarina yang dirangkum dari berbagai sumber.

Pendidikan Betrand Peto

Baca Juga: Sambangi Sekolah Lamanya di NTT, Adab Betrand Peto ke Guru Jadi Sorotan

Betrand Peto Putra Onsu merupakan anak angkat Ruben Onsu dan Sarwendah Tan. Sebelum jadi anak angkat Ruben dan Sarwendah, nama lahir Betrand Peto yaitu Alfonsus Toribio Tenkudi. Adapun nama orang tua kandungnya yaitu Fredy Peto dan Maria Oktaviana.

Betrand Peto Putra Onsu atau yang akrab disapa Onyo ini lahir pada 14 Maret 2005 di di Ruteng, NTT (Nusa Tenggara Timur). Itu artinya saat ini Onyo berusia 16 tahun.  Untuk agamanya, Onyo menganut agama Kristen.

Untuk pendidikannya, Onyo diketahui pernah sekolah di SMP Negeri 1 Ruteng Cancar, NTT. Setelah diangkat anak oleh Ruben, Onyo pindah ke Jakarta dan sekolah di SMP Perguruan Cikini, Jakarta Pusat. Onyo juga sekolah di Morning Star Academy, Jakarta Selatan.

Pendidikan Nada Tarina

Sementara untuk Nada Tarina atau yang memiliki nama lengkap Nada Tarina Putri Marsianno ini merupakan anak angkat dari Deddy Corbuzier. Adapun orang tua kandung Nada Tarina yaitu Hans Biyke dan Azalea Carolina.

Baca Juga: Tabiat Asli Keluarga Betrand Peto di NTT Dibongkar Sarwendah, Singgung Soal Sentuhan

Nada Tarina atau yang akrab disapa Nada ini lahir pada tanggal 10 Agustus 2009 di  Jakarta. Itu artinya saat ini Nada berusia 14 tahun dan menuju 15 tahun pada Agustus mendatang. Nada menganut agama Islam.

Untuk pendidikannya, perempuan Nada diketahui sekolah dengan sistem homeshooling sejak kelas 4 SD. Hal itu dilakukan oleh ibu kandung karena Nada mengalami perundungan dari teman-teman sekolah yang iri atas prestasi Nada.

Nada juga diketahui masuk sekolah balet. Ia mewarisi bakal ibunya juga juga seorang penari balet. Namun karena kondisi ekonominya yang memburuk pada kala itu, Nada pun sempat kebingunan untuk melanjutkan sekolah balet.

Sampai akhirnya, Ia diangkat anak oleh Deddy Corbuzier. Deddy pun membantu Nada untuk memenuhi kebutuhan pendidikannya dan membantu menunjang bakat baletnya. Saat ini, Nada juga tengah disibukan dengan  bisnis F&B dengan jualan cake homemade karyanya sendiri.

Demikian ulasan mengenai adu pendidikan Betrand Peto vs Nada Tarina yang menarik untuk diketahui. Semoga informasi ini bermanfaat!

Kontributor : Ulil Azmi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI