Nongkrong Bareng Tetangga di Kampung Halaman, Betrand Peto Pakai Outfit Rp17 Juta

Jum'at, 24 Mei 2024 | 18:38 WIB
Nongkrong Bareng Tetangga di Kampung Halaman, Betrand Peto Pakai Outfit Rp17 Juta
Betrand Peto (Instagram/@betrandpetoputraonsu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Saat ini Betrand Peto sedang kembali ke kampung halamannya di Manggarai, Nusa Tenggara Timur. Pasalnya beberapa waktu lalu sang nenek dikabarkan meninggal dunia sehingga Betrand langsung menyempatkan diri untuk pulang.

Namun bukan cuma berduka, anak angkat Ruben Onsu dan Sarwendah itu juga sempat bertemu dengan saudara serta teman-temannya di kampung halaman. Bahkan dilihat di akun TikTok @1626n, Betrand terlihat tak canggung berkumpul dengan para tetangga yang sudah lama tidak dijumpainya.

Untung tetangga jadi bisa foto kapan saja, selamat datang betran,” begitulah caption dari pemilik akun, seperti dikutip pada Jumat (24/5/2024).

Betrand Peto saat berkumpul bersama tetangga di kampung halaman. (TikTok/@1626n)
Betrand Peto saat berkumpul bersama tetangga di kampung halaman. (TikTok/@1626n)

Dalam foto yang beredar, Betrand tampak tersenyum lebar sambil memangku seorang anak kecil. Namun yang mencuri perhatian warganet malah penampilan Betrand yang terlihat mentereng di kampung halamannya, sebab mengenakan berbagai barang branded.

Baca Juga: Gonjang-ganjing Rumah Tangga Ruben Onsu dan Sarwendah Ditentukan Minggu Depan

Salfok sendal GUCCI,” komentar warganet. “Gucci masuk kampung Nyo.. beda sendiri outfitnya,” tulis warganet. “Manis nya anak pak bensu salfok sendal nya onyo,” imbuh warganet lainnya.

Jika dikutip dari akun TikTok @kabarasliataupalsu, setidaknya harga outfit yang dikenakan Betrand malam itu mencapai Rp17 juta.

Outfit Betrand Peto di kampung halaman. (TikTok/@kabarasliataupalsu)
Outfit Betrand Peto di kampung halaman. (TikTok/@kabarasliataupalsu)

Penyanyi yang akrab disapa Onyo itu tampak mengenakan hoodie hitam dari jenama Essentials, tepatnya seri Essentials Logo-Print Hoodie seharga Rp6,98 juta. Onyo lalu memadukannya dengan celana denim biru muda, serta sandal Gucci Stripe Strap Sandals berwarna biru-merah-krem seharga Rp10,8 juta.

Outfit nongkrong malem-malem di kampung halaman, sendalnya malah dipakai naik gunung disana wkwk,” tulis pemilik akun, merujuk pada sandal Gucci-nya yang kembali digunakan Onyo saat menjelajah bukit bersama teman-temannya.

Sejumlah outfit Betrand selama di kampung halaman memang dibanderol dengan harga selangit. Seperti saat pulang ke NTT, Betrand tampak memakai atasan Intarsia Cotton Blend Crewneck senilai Rp4,45 juta, tas Fendi Backpack Men Boguette seharga Rp53,73 juta, serta sepatu Vans Unisex Faux Fur Plain Logo seharga Rp2,57 juta.

Baca Juga: Adab Betrand Peto di Kampung Halaman Curi Atensi: Anak Semanis Ini Berkelahi dengan Fitnahan Netizen

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI