Suara.com - Meskipun aktivitas masyarakat sudah kembali normal, berbelanja online tetap menjadi pilihan utama masyarakat saat ini. Mulai dari membeli baju, sepatu, perlengkapan rumah, bahkan kebutuhan dapur, kini sering dilakukan secara online. Selain praktis dan efisien, beragam produk yang ditawarkan membuat kegiatan belanja online menjadi hal yang tak bisa dilewatkan.
Kendati demikian, kamu harus tetap menjadi konsumen yang cerdas. Jangan sampai, rutinitas berbelanja online membuat kamu menjadi ceroboh. Sehingga, bukannya untung kamu malah buntung karena membeli produk yang ternyata tidak layak. Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk menjadi konsumen yang cerdas.
Berikut 5 hal yang harus diperhatikan saat berbelanja agar tetap jadi konsumen cerdas:
1. Teliti dulu sebelum membeli
Baca Juga: Kolaborasi Lazada & AHA Commerce Bantu Brand Lokal Go Digital dan Raih Omzet Berlipat
Jika kamu ingin membeli suatu barang atau jasa, kamu perlu mencermatinya terlebih dahulu. Jangan takut atau khawatir untuk menanyakan kepada penjual terkait informasinya lebih lanjut. Selain memastikan produk tersebut layak, hal ini juga mencegah kamu dari berbagai kasus penipuan yang belakangan ini marak terjadi.
2. Perhatikan Gambar Produk
Berdasarkan hasil riset tersebut, kamu bisa mengetahui juga keaslian dari gambar produk yang ditawarkan di marketplace. Jika terdapat perbedaan dari gambar yang satu dengan gambar lainnya, maka kamu boleh curiga terhadap keaslian barang yang ditawarkan. Apalagi, kalau harga yang ditawarkan jauh lebih murah dari toko lain.
3. Cek Deskripsi Barang
Saat mencari barang yang kamu butuhkan, sebaiknya kamu membaca secara teliti keseluruhan deskripsi. Terkadang, apa yang terdapat pada gambar produk berbeda dengan kondisi asli barang. Untuk itu, penting membaca secara teliti deskripsi barang yang akan dibeli, terutama jika kamu belanja secara online.
Baca Juga: Hadirkan Solusi Kebutuhan Rumah Tangga Selama Ramadan, Lazada Tawarkan Diskon Hingga 75 Persen
4. Tidak Mudah Percaya
Promosi produk sangat banyak dan beragam caranya, untuk menarik hati calon konsumen agar mau membeli apa saja yang ditawarkan dari produsen. Dalam mengambil keputusan untuk membeli suatu produk, hendaknya tidak terpengaruh apa kata orang. Sebaiknya keputusan tersebut didapatkan dari analisa pribadi dari produk maupun dari orang yang mempromosikan atau yang merekomendasikan produk yang ditawarkan.
5. Pastikan Membeli di Marketplace Terpercaya
Langkah terakhir yang paling penting adalah memastikan bahwa marketplace yang kamu kunjungi terpercaya. Kamu bisa melakukan pengecekan dengan melihat sejumlah fitur yang ditawarkan. Misalnya, Lazada yang memiliki fitur gratis pengembalian barang hingga 30 hari, bahkan setelah konsumen mengkonfirmasi barang telah diterima.
Fitur ini ini sangat unggul, jika dibandingkan dengan e-commerce lainnya seperti Shopee dan Tokopedia yang hanya dibatasi 5-7 hari kerja dan hanya bisa dikembalikan, jika konsumen belum menekan tombol konfirmasi barang telah sampai dan diterima.
Lamanya jangka waktu pengembalian barang sangat bermanfaat karena bisa membantu pelanggan yang tidak bisa melihat barangnya secara fisik.Contohnya pada saat kamu membeli laptop, kamu wajib sekali melihat spesifikasi dan ketersediaan warna dari laptopnya dan memastikan bahwa sesuai dengan yang kamu butuhkan dan kamu inginkan.
Namun ternyata ketika barang kamu datangnya dan kamu tidak sedang di tempat, lalu kamu mengecek barang yang kamu pesan dan ternyata adanya ketidaksesuaian dengan yang kamu pesan seperti warna. Maka kamu bisa mengembalikan barang tersebut dan meminta barang yang sesuai keinginan kamu.
Apalagi dengan lamanya jangka waktu pengembalian barang sangat bermanfaat karena bisa membantu pelanggan yang tidak bisa melihat barangnya secara fisik. Jangan lupa dokumentasikan paket ketika dibuka terutama ketika membeli barang elektronik. Jadi, Yuk! pastikan kamu menjadi konsumen yang cerdas agar terhindar dari kebuntungan.