Profil Wina Natalia, Kini Gugat Cerai Anji Manji Dulu Jadi Istri Menteri Jokowi

Selasa, 21 Mei 2024 | 17:17 WIB
Profil Wina Natalia, Kini Gugat Cerai Anji Manji Dulu Jadi Istri Menteri Jokowi
Penyanyi Anji dan istri, Wina Natalia [YouTube: Maia AlElDul TV]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Wina Natalia dikabarkan telah menggugat cerai suaminya, penyanyi Anji Manji. Gugatan Wina pada Anji telah didaftarkan di Pengadilan Agama Cibonong, Bogir, Jawa Barat.

Gugatan cerai tersebut telah didaftarkan oleh Wina per hari ini, Selasa (21/5/2024). Pengajuan cerai itu dilayangkan Wina secara online.

Kini gugat cerai Anji, seperti apa sosok Wina Natalia?

Profil Wina Natalia

Baca Juga: Novel 'Jas Hujan' Karya Wina Natalia: Menyentuh Hati dengan Kisah Romantis

Maia Estianty bersama Anji dan Wina Natalia. [Instagram]
Maia Estianty bersama Anji dan Wina Natalia. [Instagram]

Wina Natalia merupakan perempuan kelahiran Surabaya pada 14 Desember 1986. Wina sendiri merupakan seorang penulis, pencipta lagu, dan pengusaha.

Wina sendiri merupakan lulusan dari kampus Singapura dan Amerika. Ia sempat bekerja sebagai general manager di salah satu hotel di Batam.

Namun kecintaannya terhadap musik membuatnya membelok ke dunia tarik suara. Wina pernah menjadi 30 besar Indonesia Idol hingga berduet dengan group Abdul and Coffee Company.

Wina Natalia sendiri menikah dengan Anji Manji pada 2012 silam. Pasangan yang dikenal adem ayem itu telah dikaruniai dua orang anak bernama Sigra Umar Narada dan Saga Omar Nagata.

Jauh sebelum menikah dengan Anji, Wina juga pernah menikah dengan mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di tahun 2019 sampai 2020.

Baca Juga: Putra Siregar Bagikan Uang Rp1 Miliar Pakai Kresek, Warganet: Bohongnya Nampak Sekali

Dari pernikahan itu, Wina dan Wishnutama juga dikaruniai dua orang anak, yakni Salva Dityatama dan Sultan Saladyne Tama.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI