Suara.com - Thariq Halilintar telah sukses melamar kekasihnya Aaliyah Massaid pada Rabu (15/5/2024). Lamaran itu dilakukan di tempat indah bernama Khao Yai di Thailand.
Bukan hanya melamar di tempat yang indah, Thariq juga memberikan cincin dengan harga fantastis. Harga cincin lamaran untuk Aaliyah Massaid diduga tembus Rp258,9 juta.
Bisa kasih cincin ratusan juta, apa saja bisnis Thariq Halilintar?
Gurita Bisnis Thariq Halilintar
1. Management Artis

Dikenal sebagai YouTuber, Thariq Halilintar memiliki bisnis manajemen artis. Bisnis itu ia namai Viral Manajemen yang masuk daalam bagian AH Media.
Dikeathui AH media sendiri didirikan oleh kakak sulungnya, Atta Halilintar. Manahemen ini menawarkan jasa influencer untuk berbagai platform.
Viral Manajemen sendiri telah menggandeng banyak selebriti ternama mulai dari Atta Halilinar, Aurel Hermansyah, Kris Dayanti hingga Paula Verhoeven.
2. Bisnis Keluarga
Lahir dari keluarga bisnis, Thariq juga ikut menjalankan bisnis keluarga yang sudah berjalan bertahun-tahun.