Bantal tersebut berbentuk setengah lingkaran yang biasanya digunakan oleh ibu hamil untuk menemukan posisi tidur yang paling nyaman.
Risiko Hamil di Usia 40 Tahun
Dibalik kebahagiaan pasangan tersebut yang akan segera mendapatkan keturunan, ternyata tak sedikit juga yang mempertanyakan kondisi Syahrini.
Hal tersebut karena Syahrini menjalani kehamilan di usianya yang sudah menginjak 43 tahun.
Apabila dilihat dari segi kesehatan, kehamilan di atas 40 tahun diketahui memiliki risiko yang lebih tinggi baik untuk sang ibu ataupun sang janin.
Adapun beberapa kondisi rawan yang mungkin terjadi pada wanita saat kehamilannya terjadi di usia 40 tahun ke atas adalah kelainan bawaan pada anak termasuk down syndrome.
Preeklampsia atau tekanan darah tinggi pada ibu hamil, diabetes gestasional yang berakibat pada risiko ukuran janin tumbuh terlalu besar, kelahiran dengan operasi caesar, bayi prematur sampai dengan keguguran.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Baca Juga: Hamil di Usia 40-an seperti Syahrini, Apa Saja yang Harus Diperhatikan?