Beda Kekayaan Raffi Ahmad dan Dico Ganinduto, Diisukan Jadi Pasangan di Pilkada Jateng 2024

Senin, 13 Mei 2024 | 14:03 WIB
Beda Kekayaan Raffi Ahmad dan Dico Ganinduto, Diisukan Jadi Pasangan di Pilkada Jateng 2024
Potret Dico Ganinduto dan Raffi Ahmad, diisukan jadi pasangan cagub-cawagub di Pilkada Jateng (Instagram/raffinagita1717)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar menghebohkan kembali datang dari Raffi Ahmad. Suami Nagita Slavina ini santer diisukan akan maju Pilkada Jateng sebagai calon wakil gubernur mendampingi Dico Ganinduto.

Isu ini mulai ramai diperbincangkan setelah foto Raffi Ahmad mengenakan kemeja putih dan peci hitam bersama suami Chaca Frederica tersebut viral di media sosial.

Ramai dikabarkan bakal menjadi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, menarik untuk diketahui mengenai kekayaan Raffi Ahmad dan Dico Ganinduto.

Kekayaan Raffi Ahmad

Baca Juga: Bernilai Miliaran? Hadiah Raffi Ahmad untuk Nikahan Rizky Febian dan Mahalini Jadi Perbincangan

Potret Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)
Potret Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (Instagram/@raffinagita1717)

Raffi Ahmad dikenal sebagai salah satu influencer, artis, sekaligus presenter kenamaan Tanah Air. Melansir dari situs Net Worth Spot, bapak dua anak itu diperkirakan memiliki kekayaan bersih senilai Rp2,7 triliun dari Instagram.

Jika ditambah dengan penghasilan Raffi Ahmad di luar Instagram, kekayaan menantu Rieta Amilia itu diperhitungkan bisa menembus Rp4,6 triliun. Masih dikutip dari laman yang sama, Raffi Ahmad disebut memiliki penghasilan kurang lebih Rp1,16 dalam setahun.

Namun, perlu diketahui jika nominal penghasilan tersebut tersebut belum mencakup pendapatan anak Amy Qanita tersebut sebagai pebisnis, honor syuting, honor MC, dan dari beberapa kanal YouTube-nya.

Kekayaan Dico Ganinduto

Chacha Frederica dan suami, Dico Ganinduto. [Instagram]
Chacha Frederica dan suami, Dico Ganinduto. [Instagram]

Berbeda dengan Raffi Ahmad, Dico Ganinduto merupakan seorang politisi. Ia saat ini menjabat sebagai Bupati Kendal. Mengutip dari Pengumuman LHKPN KPK, pemilik nama lengkap Dico M Ganinduto itu memiliki kekayaan senilai Rp10,91 miliar.

Baca Juga: Mahalnya Tas Sekolah dan Botol Minum Rayyanza, Setara Setengah UMK Terendah di Indonesia

Harta kekayaan Dico Ganinduto ini tersebar dalam beberapa aset. Ia memiliki satu tanah dan bangunan seluas 525 m2/200 m2 di Kota Jakarta Selatan yang merupakan hasil hibah tanpa akta senilai Rp5,06 miliar.

Suami Chaca Frederica ini juga mempunyai satu alat transportasi dan mesin berupa Toyota Innova Venturer tahun 2017 yang memiliki nilai Rp318 juta. Ia pun memiliki harta bergerak lain senilai Rp300 juta.

Lebih lanjut, Dico Ganinduto juga mempunyai kas dan setara kas senilai Rp5,29 miliar serta utang sebesar Rp61,11 juta. Jika ditotal, maka kekayaan bersih Dico Ganinduto adalah sebesar Rp10,91 miliar.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI