4. Presenter Acara TV

Ivan mengawali karier keartisannya pada tahun 1997 dengan menjadi finalis cover boy majalah remaja yang membawanya menjadi salah satu pembawa acara paling laris di Indonesia. Sejumlah program pernah dibawakannya, baik dengan tema komedi, fesyen, musik, sampai ajang pencarian bakat.
Salah satu yang sangat melambungkan namanya adalah Brownis yang juga dipandu oleh Ayu Ting Ting, Ruben Onsu, dan Wendi Cagur. Namun konflik dengan Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) beberapa waktu lalu sempat membuat Ivan mundur dari program tersebut.
5. Endorsement

Dengan puluhan juta followers di Instagram, tak heran jika Ivan sering mendapatkan tawaran endorsement yang sudah pasti terus menambah pundi-pundi uangnya. Selain mempromosikan produknya sendiri, Ivan juga menerima tawaran untuk berbagai produk seperti fesyen, kecantikan, dan kuliner.
Selain kelima poin di atas, Ivan juga dikenal sebagai founder kontes kecantikan Miss Mega Bintang Indonesia. Lewat acara ini Ivan juga kerap mendapatkan prestasi yang kian melambungkan namanya di dunia hiburan.