4. Istirahat yang cukup
Sebab hamil di usia 40-an cukup rentan, maka calon ibu juga tidak boleh terlalu lelah. Usahakan, untuk mendapat istirahat yang cukup. Meski demikian, calon ibu juga tetap harus beraktivitas demi menjaga kesehatan. Namun, aktivitas yang dilakukan tidak boleh berlebihan sehingga kehamilan tetap terjaga dengan baik.
5. Olahraga rutin
Dalam menjaga kehamilan, penting juga adanya olahraga secara rutin. olahraga yang aman untuk ibu hamil, mulai dari senam salsa, zumba, yoga, ataupun pilates. Lakukan olahraga ini sekitar 15-30 menit cukup membantu menjaga kesehatan kehamilan.
6. Vaksinasi
Untuk mencegah adanya masalah kehamilan, calon ibu dapat melakukan vaksinasi. Dengan vaksinasi, ini akan membantu mencegah kehamilan di usia 40-an tetap terjaga dengan baik. Beberapa vaksinasi yang dapat dilakukan di antaranya hepatitis B, tetanus/difteri/pertussis (Tdap), MMR, varisela, dan vaksin kanker serviks.
Itu dia beberapa cara menjaga kehamilan di usia 40-an. Sementara itu, terkait kehamilan Syahrini ini diketahui dari unggahan Andre Talabessy. Dalam caption unggahannya, Andre Talabessy tampak mengucapkan selamat kepada Syahrini dan Reino Barack atas kehamilan anak pertama tersebut. Bahkan, ia mengaku tidak sabar menggendong anak dari Syahrini itu.
"Banyak orang mengatakan begini: tidak mungkin ibu incess mengandung, tidak mungkin ibu incess mengandung. Kalau Tuhan mengatakan mungkin, tidak ada seorang manusia pun yang menghalanginya, Selamat buat ibu incess dan pak RB atas dikaruniakan anak oleh Tuhan,” kata Andre Talabessy dalam unggahannya, Minggu (12/5/2024).
"Saya sangat senang mendengar dan melihat samb incess sudah mengandung. Saya tidak sabar untuk menggendong keponakan saya. Tuhan baik," tutupnya.
Baca Juga: 7 Potret Erina Gudono Umumkan Kehamilan Saat Umrah, Pamer Foto USG Calon Anak Pertama