Bermalam di Selandia Baru, Nana Mirdad Disuguhi Keindahan Aurora Australis yang Langka

Yasinta Rahmawati Suara.Com
Minggu, 12 Mei 2024 | 18:15 WIB
Bermalam di Selandia Baru, Nana Mirdad Disuguhi Keindahan Aurora Australis yang Langka
Nana Mirdad dan Andrew White (Instagram/@nanamirdad_)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan Andrew White dan Nana Mirdad diketahui selalu liburan berdua untuk merayakan wedding anniversary tiap tahunnya. Tahun ini, destinasi mereka adalah Selandia Baru.

Menariknya, menjelang anniversary pernikahannya yang ke-18, Nana Mirdad disuguhkan pemandangan alam langka. Ibu dua anak ini berkesempatan melihat langsung keindahan Aurora Australis di Selandia Baru.

Hadirnya Aurora Australis itu baginya menjadi kado ulang tahun pernikahan terindah dari Tuhan. Lewat Instagram, ia pun membagikan beberapa potret keindahan alam itu.

.Tak bisa berkata-kata, hanya bisa menangis sesenggukan. Semua indah pada waktuNya dan tak ada yang kebetulan," tulis Nana Mirdad pada caption, dikutip pada Minggu (12/5/2024).

Baca Juga: Nana Mirdad Bikin Konten Lebaran Bareng Tyna Dwi Jayanti, Sudah Baikan?

Nana Mirdad mengaku melihat Aurora menjadi impian terbesarnya sejak Desember 2023. Namun justru saat tidak direncanakan, impian tersebut malah terwujud.

Ia bisa melihat Aurora Australis dari sebuah kabin kecil di Wikite Valley, Selandia Baru, pada 11 Mei 2024.

"Tiba-tiba hari ini tanpa direncanakan, aku berada di tempat yang ternyata menjadi salah satu spot aurora langka yang tercantik," ujarnya

Nana Mirdad menjelaskan bahwa Aurora Australis warna merah ini adalah salah satu yang paling langka. Rapi tak cuma merah, Aurora Australis juga menyebabkan langit Selandia Baru berwarna hijau, pink, putih,, dan ungu.

"Red aurora salah satu yang paling langka di dunia. Langitnya merah, tapi lama-kelamaan keluar warna pink dan hijau serta garis-garis putih ke atas. Lalu, muncul warna deep purple yang juga langka,"sambung Nana Mirdad.

Baca Juga: Kriteria Cewek Idaman Putra Susi Pudjiastuti, Pantas Sempat Pacari Artis

Sebagai informasi, Aurora Australis biasanya terjadi di Kutub Selatan. Tapi karena adanya badai matahari ekstrem, Aurora langka dengan semburan warna merah tersebut muncul di berbagai wilayah yang sebelumnya jarang dihiasi, termasuk Selandia Baru.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI