Jadi Daya Tarik Wisata, Cobain Yuk Sensasi Mewah Bakpia Kukus Chocoberry

Bimo Aria Fundrika Suara.Com
Minggu, 12 Mei 2024 | 10:01 WIB
Jadi Daya Tarik Wisata, Cobain Yuk Sensasi Mewah Bakpia Kukus Chocoberry
Bakpia Kukus. (Dok. Bakpia Kukus Tugu)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Yogyakarta telah sejak lama dikenal sebagai salah satu pusat budaya dan destinasi wisata bagi banyak masyarakat Indonesia bahkan mancanegara. Destinasi ini juga memiliki kuliner yang menjadi cirikhas dari kota tersebut.

Salah satunya Bakpia Kukus Tugu Jogja, sebagai pelopor Bakpia Kukus di Yogyakarta. Seperti diketahui, camilan ini merupakan salah satu produk dari PT Agrinesia Raya. 

Mereka menilai bahwa kuliner memiliki peran yang cukup penting dalam pariwisata, oleh karena itu mereka berkomitmen untuk semakin mewarnai daya tarik kuliner dengan berinovasi meluncurkan produk baru, yakni varian Chocoberry, dengan sensasi kemewahan. 

Bakpia Kukus. (Dok. Bakpia Kukus Tugu)
Bakpia Kukus. (Dok. Bakpia Kukus Tugu)

Varian Chocoberry terbaru ini hadir dengan konsep yang berbeda dari varian lainnya, yaitu edisi spesial dobel sensasi. Dimana dalam bakpia kukus terdapat 2 lapis isian rasa yang berbeda yang bisa dirasakan dalam 1 gigitan, yaitu cokelat belgia dan selai blueberry.

Baca Juga: 3 Alasan Kenapa Kamu Harus Kuliah di Jurusan Tata Boga UNY

“Jogja selalu dikenal dengan keramahan dan kota yang ngangenin, namun banyak sekali sudut istimewa yang selalu bisa dinikmati, melalui varian baru ini Bakpia Kukus Tugu Jogja ingin mengajak semua wisatawan bisa merasakan keistimewaan tersebut dengan 2 sensasi kemewahan dalam 1 gigitan Bakpia Kukus," Senior Brand Manager Bakpia Kukus Tugu Jogja,  Nurul Akbar,  dalam keterangannya baru-baru ini. 

Dyodoran sebagai salah satu food reviewer di Yogyakarta terlihat antusias saat mencoba varian Chocoberry, dirinya menyampaikan “Senang banget bisa menjadi bagian dari orangorang pertama yang mencoba varian baru Bakpia Kukus Tugu Jogja Chocoberry ini. Varian Chocoberry ini unik ya, karena menggabungkan dua rasa di dalamnya, saya harap ini bisa jadi oleh-oleh favorit baru buat para wisatawan, biar pada makin kangen sama Jogja.”

Menurut Akbar, hadirnya inovasi Bakpia Kukus Tugu Jogja varian Chocoberry ini pun tidak semata untuk memberikan pengalaman kuliner terbaik kepada para konsumennya, tetapi juga sebagai langkah mendukung pariwisata dan budaya Yogyakarta. Karena edisi spesial dobel Sensasi tersebut tidak hanya hadir dengan rasa yang berbeda, tetapi juga dengan konsep kemasan yang elegan dibanding lainnya. 

Akbar juga mengungkapkan bahwa melalui kemasan baru ini Bakpia Kukus Tugu Jogja ingin mengajak wisatawan bisa berkeliling jogja melalui ilustrasi, batik dan cerita tentang kehangatan jogja yang dapat di akses melalui QR code yang ada di kemasan tersebut. 

Baca Juga: Fadil Jaidi dan Pak Muh Seru-seruan di Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI